Logo Ruang Menyal
Bg Block

12+ Cara Investasi Saham untuk Pemula, Ini Langkah Mudahnya!

Oleh: Ruang Menyala

Last updated: 12 Februari 2024 | 785 dilihat

Article Detail

Tahukah kamu jika cara investasi saham sekarang ini sudah semakin praktis? Yup, selain di bank, kamu juga bisa membeli saham secara online melalui gadget. Keamanannya pun tak perlu diragukan lagi sebab perusahan sekuritas online tersebut berada di bawah pengawasan OJK.

 

Nah, apabila kamu ingin mencoba peruntungan di dunia saham, maka artikel ini tak boleh dilewatkan. Ruang meNyala akan mengulas lengkap cara investasi saham untuk pemula yang pastinya mudah dan tepat. Check it out!

Cara Investasi Saham untuk Pemula

Tak bisa sembarangan, kamu sebagai investor pemula wajib memasang strategi dalam bermain saham. Taktik awal yang bisa kamu lakukan adalah:

 

1. Ketahui terlebih dahulu tujuan kamu berinvestasi

Tak jarang investor awam terjun ke dunia investasi tanpa tujuan yang jelas, bahkan tidak memahami profil risiko mereka. Di mana hal tersebut akhirnya membawa pelaku investasi ke kerugian.

 

Oleh sebab itu, kamu harus sudah menentukan atau memiliki tujuan investasi ketika hendak terjun ke dunia ini. Tujuan tersebut mampu memberi gambaran mengenai berapa uang yang harus diinvestasikan secara rutin, berapa lama waktu investasi, hingga berapa banyak rupiah untuk dikumpulkan. 

 

2. Pahami risiko investasi saham

High risk high return. Mungkin kamu sudah sering mendengar istilah tersebut. Ya, dalam investasi, umumnya keuntungan besar selalu diikuti oleh tingginya risiko. Ini adalah cara investasi saham yang tidak kalah penting untuk dipahami. 

 

Pasar saham termasuk salah satu pasar yang volatil, artinya pasar saham bisa mengalami penurunan tanpa kamu ketahui. Mungkin saja hari ini harga saham suatu perusahaan sedang baik, lalu keesokan harinya harganya turun drastis.

 

Hal tersebut wajib dipahami betul oleh para calon investor. Mengetahui risiko investasi dapat membantu mereka mengambil langkah yang tepat khususnya di masa-masam nilai saham kurang stabil.

 

3. Harus sudah punya dana darurat dan asuransi

Investasi saham biasanya dimanfaatkan agar memperoleh keuntungan jangka panjang. Namun, tak jarang pula ada yang bertujuan untuk meraih cuan dalam waktu dekat. Nah, jika kamu termasuk dalam golongan tersebut, pastikan kamu memiliki dana darurat dan asuransi. 

 

Hal tersebut dapat menjaga kamu dari terpuruknya kondisi finansial saat peruntungan sahammu sedang tidak baik-baik saja. 

 

4. Investasi secara rutin

Memulai investasi secara rutin merupakan sebuah kunci dari kesuksesan berinvestasi. Kamu bisa memanfaatkan fitur autodebet untuk hal ini.

Cara Investasi Saham Online

Tak perlu jauh-jauh ke bank, hanya dengan duduk santai di rumah pun kamu sudah bisa membeli saham perusahaan idaman. Ya, tersedia cara investasi saham online yang dapat diakses melalui gadget dan tentunya langkah ini sangat praktis.

 

1. Buka akun investasi di sekuritas secara online

Cara investasi saham online yang pertama adalah dengan mendownload aplikasi sekuritas pilihan dan buka akun investasi di sana. Langkah-langkah pembukaan akun umumnya telah dicantumkan di dalam aplikasi. Jadi, kamu hanya perlu mengikuti step by step-nya saja ya!

 

2. Mulai setor modal awal kamu

Setelah berhasil melakukan pendaftaran, kamu akan diminta untuk menyetor modal awal. Nominal modal awal bervariasi antar aplikasi saham. Namun, rata-rata dimulai dari Rp100 ribu hingga Rp10 juta.

 

3. Lakukan pembelian dan penjualan saham

Setelah membayar modal awal, sekarang kamu sudah bisa melakukan pembelian maupun penjualan saham. Di mana minimal lot yang bisa dibeli adalah 1 lot atau setara dengan 100 lembar saham. 

 

Cara Investasi Saham di Bank

Beberapa bank memiliki lini bisnis lainnya yang bisa membantu kamu untuk berinvestasi saham. Jadi, meskipun sudah tersedia cara investasi saham online, tak ada salahnya jika kamu mencoba cara investasi saham konvensional melalui bank.

 

1. Memilih bank sekuritas dan memenuhi persyaratan untuk menjadi investor saham

Pertama, pilih bank sekuritas mana yang akan jadi tujuanmu. Selanjutnya, persiapkan semua syarat-syarat pendaftaran yang dibutuhkan seperti kartu identitas (KTP atau SIM), NPWP, buku tabungan, Kartu Keluarga, dan materai 10.000.

 

2. Buka rekening investasi

Apabila syarat telah terpenuhi, itu artinya kamu sudah bisa membuka rekening investasi melalui pengisian formulir rekening efek dan Rekening Dana Investor (RDI). Rekening efek digunakan untuk transaksi jual beli efek yang dibayar ataupun diterima saat jatuh tempo secara tunai.

 

RDI adalah rekening di bank atas nama investor untuk aktivitas jual beli saham. Rekening ini terpisah dari rekening atas nama sekuritas yang dipakai. Tujuannya tidak lain dan tidak bukan adalah memisahkan dana perusahaan efek dengan dana nasabah.

 

Nah, pengisian formulir ini bisa kamu lakukan secara online (mengunduh formulirnya di situs web) maupun offline.

 

3. Mulai Investasi pertama kamu

Aktivitas investasi diawali dengan penyetoran deposit awal. Setelahnya, akan ada pemberian akses berupa PIN dan ID yang menunjukkan bahwa akun mu sudah aktif. Unduh terlebih dahulu aplikasi saham yang disarankan oleh pihak bank, lalu masuk dengan PIN dan ID tadi. Jika berhasil masuk ke dalam aplikasinya, maka kamu sudah bisa melakukan pembelian saham. Mudah, bukan?

Tips Investasi Saham agar Untung

Bagaimana cara investasi saham agar untung? Di atas telah kita bahas mengenai beberapa cara investasi saham untuk pemula, sekarang saatnya kamu mengetahui tips supaya bisa terhindar dari risiko-risiko yang tidak diinginkan.

 

1. Perbanyak ilmu mengenai investasi saham

Sebagai calon investor atau investor awam, kamu wajib mempelajari saham dan seputarnya lebih dalam lagi. Pahami benar-benar keuntungan dan kerugian investasi. Jangan lupa juga, cari tahu seluk beluk serta riwayat perusahaan sebelum menanam modal di sana. 

 

Untuk hal-hal terkait investasi sendiri, kamu bisa belajar melalui buku, video, webinar, hingga kelas keuangan seperti yang diadakan oleh RuangmeNyala setiap minggunya. Tak sembarangan, kelas keuangan RuangMenyala selalu mendatangkan coach handal dan memang ahli dibidangnya. Jadi, jika kamu tertarik dan ingin menambah ilmu tentang investasi, langsung saja daftar di sini!

 

2. Beli ketika harga turun dan jual ketika harga naik

Tips dan cara bermain saham agar untung lainnya adalah dengan membeli saham ketika harganya turun dan menjualnya saat harganya tengah naik. Dalam artian lain, belilah saham di saat kondisi pasar sedang tidak stabil. Tips ini cocok diterapkan sebagai cara investasi saham dengan modal kecil.

 

Itu dia beberapa cara investasi yang benar khususnya bagi pemula agar berhasil meraup untung berkali lipat. Saham adalah investasi yang memang tergolong berisiko, namun apabila kamu bisa menerapkan tips-tips di atas dengan tepat, maka kerugian pun dapat dihindari. Semoga bermanfaat!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya