Memasuki bulan Ramadhan memang hal yang sangat dinanti-nantikan. Salah satu hal yang dinantikan adalah mendapatkan THR. Namun sayangnya, tidak semua orang berhasil mengatur THR yang didapatkan dengan baik. Agar THR tersebut bisa berguna, sobat Nyala tentu harus mengetahui alokasi thr yang benar sesuai dengan kondisi keuangan sobat Nyala.
Pastinya sudah banyak pengeluaran yang siap dibayarkan dengan uang THR. Kalau kamu tidak bisa mengatur pengeluaran tersebut, keuangan kamu bisa menjadi tidak sehat sobat Nyala! Apalagi ketika kamu mendapatkan THR, dan semua THR kamu dipakai untuk belanja buat lebaran tanpa menyisihkannya buat investasi.
Alokasi THR, Dahulukan Keinginan Atau Kebutuhan ?
Kamu harus tetap mengontrol pengeluaran setelah mendapatkan THR. Tentunya banyak pengeluaran yang akan menanti. Namun, tidak semua pengeluran tersebut sesuai kebutuhan kamu bukan? Tentunya terdapat pengeluaran yang hanya menjadi keinginan yang sebenarnya belum kamu butuhkan. Untuk dapat mengalokasikan THR kamu, berikut tips yang dapat dilakukan
1. Selalu Bikin Budgeting
Kamu harus selalu membuat budgeting sobat Nyala, kamu bisa membuat budgeting yang berisi berapa persen yang harus kamu keluarkan. Misalnya ketika kamu mendapatkan gaji, kamu bisa mengeluarkan 20% dari gaji kamu untuk investasi, 50% untuk kebutuhan sehari-hari kamu, 30% untuk keinginan kamu misalnya self reward, buka puasa bersama.
Kamu juga bisa loh menerapkan hal yang sama ketika kamu mendapatkan THR. Misalnya dari THR kamu, kamu mengeluarkan 20% untuk investasi, 20% untuk keluarga, 30% untuk kebutuhan lebaran, 10% untuk dana darurat dan 20% untuk sedekah. Dengan budgeting seperti itu, kamu jadi bisa mengatur keuangan kamu deh dan ngga jadi bangrut!
Baca juga: Penghasilan Bruto: Definisi, Elemen, dan Cara Menghitung
2. Jika Harus Mengeluarkan Uang Untuk Hampers, Sesuaikan Dengan Budget Kamu
Bulan Ramadhan memang tidak bisa lebas dari namnya hampers. Hampers ini menjadi alokasi THR yang pasti kamu keluarkan. Jika kamu ingin membeli hampers, kamu harus sesuaikan dengan budget ya sobat Nyala, jangan sampai kamu membeli hampers di atas budget kamu. Apalagi kamu harus membeli banyak hampers dan hal itu akan semakin menyulitkan kamu untuk mengatur keuangan kamu kedepannya dan menyisihkan untuk keperluan lain karena habis untuk membeli hampers saja.
Baca juga: Banyak Pengeluaran Di Bulan Ramadhan ? Cek Tipsnya
3. THR Bukan Rejeki Nomplok, Maka Kamu Harus Mulai Investasi
THR itu bukan rejeki nomplok yang tiba-tiba dateng ya sobat Nyala, Walaupun kamu dapet THR untuk merayakan Lebaran, kamu juga harus bisa mengatur THR kamu dan menyisihkannya untuk investasi.
Kalau kamu masih takut untuk investasi di saham yang resikonya besar kamu bisa mulai investasi di reksadana sobat Nyala, yang resikonya tergolong kecil. Dengan begitu, THR yang kamu dapat nggak langsung abis gitu aja deh, dan tentunya kamu bisa mulai investasi!
Biar ngabuburit kamu bisa belajar lebih tentang gimana cara membuat alokasi thr untuk investasi, langsung aja join di Financial Fitness Class tanggal 14 April 2022 pukul 16.00 – 17.00 “THR, Your Wants VS Your Needs?” bareng Indra Sjuriah dari Indo Gold!
Selain itu, untuk membantumu dalam mencapai tujuan keuangan, kamu juga perlu rajin cek kesehatan finansial di Financial Fitness Check Up dan konsultasi secara 1-on-1 dengan Nyala Trainer.
Tak hanya itu, kamu juga dapat memanfaatkan fitur Life Goals pada aplikasi ONe Mobile untuk membantu merencanakan dan memantau proses pencapaian tujuan keuangan.
Jadi, tunggu apa lagi, yuk bangun keluarga sejahtera dan capai #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA!
Baca juga: 7 Cara Mengatur THR dengan Bijak Agar Bermanfaat, Yuk Coba!