Penasaran nggak sama shio apa yang paling sukses pada tahun 2025 mendatang yang merupakan tahun ular kayu? Yuk intip, siapa tahu shio kamu salah satunya!
Mulai tanggal 29 Januari 2025, kita akan memasuki Tahun Ular Kayu menurut astrologi China. Sebagaimana biasanya, pergantian tahun ini akan membawa perubahan bagi kehidupan setiap orang.
Terutama bagi yang percaya terhadap zodiak, akan ada beberapa shio atau zodiak China yang diprediksi bakal beruntung dalam beberapa aspek kehidupan.
Baca juga: 11 Tips Menabung Harian Yang Efektif Beserta Manfaatnya!
Shio yang Sukses di Tahun Ular Kayu
Menurut astrologi China, ada 12 simbol zodiak atau shio yang masing-masing memiliki spesifikasinya yang unik. Setiap tahun, satu simbol shio akan dipasangkan dengan salah satu dari lima elemen, seperti logam, kayu, air, api, dan tanah.
Tahun 2025 disimbolkan sebagai Tahun Ular Kayu, atau juga dikenal sebagai Tahun Ular Hijau. Hal ini lantaran kayu diasosiasikan dengan warna hijau menurut teori lima elemen China.
Sebagaimana perhitungan di setiap tahun, Tahun Ular Kayu pada 2025 juga membawa keberuntungan bagi beberapa shio. Keberuntungan ini mencakup kesehatan, karir, asmara, hingga kekayaan.
1. Shio Tikus
Shio pertama yang diprediksi akan sukses pada 2025 adalah Tikus. Shio Tikus dimiliki oleh orang-orang yang lahir pada tahun 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, dan 2020.
Keberuntungan yang diperoleh Shio Tikus tahun depan adalah dari sisi karir.
Mereka diprediksi akan mengalami peningkatan karir secara signifikan, bisa dari kenaikan jabatan, mendapat pekerjaan baru, atau kenaikan gaji.
Keberuntungan juga akan didapat bagi pemilik Shio Tikus yang sedang merintis usaha. So, tahun 2025 adalah waktu yang tepat bagi Shio Tikus untuk meulai usaha atau berinvestasi.
2. Shio Naga
Shio berikutnya adalah Naga, yang lahir pada tahun 1964, 1976, 1988, 2000, 2012, dan 2024.
Tahun Ular Kayu akan menjadi tahun penuh keberuntungan secara finansial bagi Shio Naga.
Selain itu, Shio Naga juga diprediksi akan mendapat lompatan besar dari segi karir, terutama yang bergerak di industri kreatif dan kepemimpinan.
Namun, pencapaian karir hendaknya tidak membuat Shio Naga besar kepala. Sebaliknya, Shio Naga dituntut untuk tetap rendah hati dan tidak sombong kepada sesama manusia.
3. Shio Kuda
Shio Kuda dimiliki oleh orang yang lahir pada tahun 1966, 1978, 1990, 2002, dan 2014. Orang dengan Shio Kuda akan mendapat kestabilan finansial pada tahun ular kayu mendatang.
Stabilitas finansial itu diperoleh melalui beberapa cara, seperti peningkatan karir, peluang usaha baru, hingga mendapat usaha sampingan.
Namun Shio Kuda diminta untuk waspada dan berhati-hati dalam mengeluarkan uang, terutama yang berkaitan dengan tawaran untuk berinvestasi.
4. Shio Ayam
Shio Ayam termasuk yang akan mendapatkan keberuntungan dari finansial pada tahun ular kayu. Mereka lahir pada tahun 1933, 1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017.
Tahun depan, Shio Ayam akan menuai hasil dari usaha dan kerja keras yang dilakukan selama ini. Hasil itu akan datang secara bertahap tapi pasti, terutama bagi yang konsisten pada usaha dan pekerjaannya.
Selain itu, 2025 adalah waktu yang tepat bagi Shio Ayam untuk memperluas jaringan bisnis. Pastikan kamu mendapat salah satu dari ilmu, uang, atau relasi, setiap kali keluar rumah.
Baca juga: 10+ Tips Hidup dari Tabungan untuk Masa Depan Lebih Baik
Tips Raih Kesuksesan Finansial
Kesuksesan, termasuk dalam hal finansial, sebenarnya bisa diraih oleh siapa saja, tanpa memandang shio. Kuncinya adalah punya literasi keuangan dan disiplin dalam membelanjakan uang.
Nah berikut ini beberapa tips untuk meraih kesuksesan finansial di tahun ular kayu. Simak ya!
1. Rencanakan Keuangan dengan Cermat
Tahun Ular Kayu melambangkan kebijaksanaan dan strategi. Untuk meraih kesuksesan finansial, buatlah perencanaan keuangan yang terperinci.
Identifikasi pemasukan, pengeluaran, dan alokasi untuk tabungan serta investasi.
Gunakan prinsip pengelolaan uang seperti 50-30-20 (50% untuk kebutuhan pokok, 30% untuk hiburan, dan 20% untuk tabungan/investasi) agar keuangan tetap seimbang.
2. Manfaatkan Setiap Peluang
Ular Kayu dikenal sebagai simbol adaptasi dan kecerdasan. Gunakan tahun ini untuk mencari peluang investasi atau bisnis yang menjanjikan. Namun, tetap lakukan analisis risiko sebelum mengambil keputusan.
Diversifikasi aset, seperti mencoba investasi saham, reksa dana, atau properti kecil, dapat menjadi langkah cerdas untuk menumbuhkan kekayaan tanpa menempatkan semua modal di satu tempat.
3. Tingkatkan Literasi Keuangan
Kayu dalam elemen Cina sering dikaitkan dengan pertumbuhan. Untuk sukses finansial, tingkatkan literasi keuangan.
Ikuti seminar, baca buku tentang manajemen keuangan, atau gunakan aplikasi untuk membantu mengelola keuangan secara efektif.
4. Kendalikan Pengeluaran
Tahun Ular Kayu juga menuntut kehati-hatian. Fokuslah pada kebutuhan, bukan keinginan, dalam pengeluaranmu.
Jika memungkinkan, hindari utang konsumtif seperti penggunaan kartu kredit untuk barang yang tidak mendesak.
Sebaliknya, alokasikan dana untuk hal-hal yang menghasilkan, seperti pendidikan atau aset produktif, agar keuangan tetap sehat dan terus berkembang.
Itulah beberapa shio yang akan meraih sukses pada tahun ular kayu mendatang. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa ikut Kelas meNYALA dengan tema “The Year of Wood Snake: Unlocking Prosperity & Strengthening Your Finances”
Kelas ini akan dipandu oleh Jenie Kumala Dewi selaku Feng Shui Expert, dan digelar secara online melalui Zoom pada Kamis, 23 Januari 2025 pukul 19.00-20.00 WIB.
Kamu yang tertarik ikut kelas ini bisa langsung mendaftarkan diri melalui link berikut!
Setelah ikut kelas, kamu bisa loh cek kesehatan finansial untuk mengukur seberapa siap keuanganmu untuk liburan. Caranya dengan ikut Financial Fitness Check Up dari Ruang meNYALA.
Melalui FFCU, kamu akan tahu apa yang harus kamu lakukan pertama kali supaya keuangan kamu lebih sehat dan membuatmu bahagia.
Setelah melakukan Financial Fitness check up, kamu juga bisa langsung konsultasi hasil Financial Fitness Check Up dengan Nyala Trainer loh!
Dengan Nyala Trainer yang sudah berpengalaman, kamu akan mendapatkan sesi konsultasi 1 on 1 untuk membantu dalam menganalisa kesehatan keuangan.
Caranya pun mudah, kamu hanya perlu menentukan jadwal yang diinginkan, lalu pilih Nyala Trainer. Tunggu saja hari konsultasinya tiba.
Baca juga: Cara Melihat Grafik Saham untuk Pemula, Ini Contohnya!