Logo Ruang Menyal
Bg Block

4 Perbedaan Mobil Listrik vs Mobil Bensin, Lebih Hemat Mana?

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 12 April 2024 | 3297 dilihat

Article Detail

Mobil listrik vs mobil bensin, manakah yang lebih hemat? Saat ini, pemerintah tengah menyarankan penggunaan mobil listrik, karena memiliki sejumlah keuntungan, salah satunya yaitu bisa mengurangi emisi gas rumah kaca.

Selain itu, manfaat mobil listrik lainnya adalah pemerintah memberikan program insentif pajak untuk meningkatkan minat masyarakat dalam membelinya.

Hal inilah yang membuat mobil listrik memiliki daya tarik tersendiri bagi investor untuk dijadikan sebagai aset investasi.

Lantas, apa saja perbedaan mobil listrik vs mobil bensin? Untuk mengetahui jawabannya, yuk simak artikel berikut!

Perbandingan Mobil Listrik dan Mobil Bensin

Inovasi dalam dunia industri memang terus dilakukan untuk menciptakan produk yang lebih baik, salah satunya adalah mobil listrik.

Mobil listrik adalah salah satu inovasi baru yang ditawarkan oleh pemerintah kepada masyarakat untuk mengurangi gas emisi karbon.

Lantas, apakah mobil listrik lebih hemat? Untuk mengetahui penjelasannya, berikut ini adalah perbedaan mobil listrik vs mobil bensin yang bisa kamu jadikan pertimbangan.

1. Biaya yang Dibutuhkan

Salah satu perbedaan mobil listrik vs mobil bensin adalah dari segi biaya yang dibutuhkan. 

Dalam hal ini, biaya bukan hanya budget pembelian saja, tetapi juga untuk perawatan, pajak tahunan, hingga sumber energi.

Biaya yang dibutuhkan untuk mobil listrik juga cenderung lebih murah. Pasalnya, dari segi sumber energinya, mobil listrik hanya perlu di-charging dan tidak memerlukan bahan bakar.

Selain itu, pemerintah juga memberikan program insentif pajak dengan tujuan untuk menarik minat masyarakat agar segera beralih ke mobil listrik.

Bukan hanya itu saja, biaya perawatan mobil listrik secara berkala juga cenderung lebih murah, karena komponennya lebih sedikit apabila dibandingkan dengan mobil bensin.

Sementara itu, biaya mobil bensin relatif lebih mahal karena kamu perlu membeli bahan bakarnya dan pemerintah pun tidak menyediakan insentif pajak.

Dengan begitu, kamu perlu membayar pajaknya secara utuh setiap tahunnya tanpa mendapatkan potongan.

Baca juga: 7 Cara Memilih Investasi yang Tepat untuk Pemula, Yuk Simak!

2. Cara Kerja

Perbandingan mobil listrik vs mobil bensin berikutnya adalah dari segi cara kerjanya. Pada dasarnya, mobil konvensional membutuhkan bahan bakar untuk menggerakkannya, yaitu bensin.

Sementara itu, sumber energi mobil listrik didapatkan dari baterai yang diisi ulang dayanya agar bisa berjalan.

3. Efisiensi Bahan Bakar

Perbandingan mobil listrik vs mobil bensin lainnya adalah dari segi bahan bakarnya. 

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, mobil listrik tak perlu mengisi bensin karena sumber energinya berasal dari baterai.

Di sisi lain, mobil konvensional membutuhkan konsumsi bahan bakar dari bensin dan biasanya memerlukan transmisi yang cukup kompleks.

Oleh sebab itu, mobil listrik dianggap lebih efektif apabila dibandingkan dengan mobil bensin.

4. Emisi yang Dikeluarkan

Perbedaan mobil listrik vs mobil bensin yang terakhir adalah dari segi emisi gasnya. 

Pada dasarnya, mobil listrik tidak mengeluarkan emisi gas rumah kaca, karena sumber energinya berasal dari baterai.

Oleh sebab itu, mobil listrik cenderung lebih ramah lingkungan daripada mobil bensin. Sebab, mobil bensin membutuhkan bahan bakar yang bisa mengeluarkan emisi gas saat dikendarai.

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Listrik

Setelah mengetahui perbedaan mobil listrik vs mobil bensin, kamu juga perlu memahami kelebihan dan kekurangannya.

Adapun sejumlah kelebihan dan kekurangan mobil listrik adalah sebagai berikut.

1. Kelebihan Mobil Listrik

Mobil listrik adalah inovasi kendaraan baru yang bebas dari bahan bakar bensin, sehingga dianggap lebih ramah lingkungan.

Selain itu, mobil listrik juga memiliki kelebihan lainnya yang bisa kamu pertimbangkan sebelum membelinya.

Adapun beberapa kelebihan mobil listrik adalah sebagai berikut.

  • Biaya operasional yang dikeluarkan lebih rendah karena komponennya tidak begitu banyak.
  • Bebas dari aturan ganjil-genap yang diterapkan di wilayah DKI Jakarta.
  • Cenderung lebih ramah lingkungan, karena tidak menghasilkan emisi gas rumah kaca yang bisa menimbulkan polusi udara.
  • Suara mesinnya cenderung tidak bising, karena digerakkan oleh listrik.
  • Bisa mengisi daya baterainya di mana saja. Sebab, pihak PLN berupaya untuk menambah jumlah SKPLU di seluruh wilayah Indonesia.
  • Biaya pajak lebih murah, karena mendapatkan insentif dari pemerintah.
  • Memiliki daya penampung arus listrik yang besar, sehingga sekali pengisian daya bisa digunakan hingga jarak 386 km.

2. Kekurangan Mobil Listrik

Selain kelebihan, mobil listrik juga memiliki kekurangan yang perlu kamu pertimbangkan sebelum memutuskan untuk membelinya.

Adapun beberapa kekurangan mobil listrik adalah sebagai berikut.

  • Harga mobil dan baterai pengisi daya masih tergolong mahal.
  • Proses pengisian daya membutuhkan waktu sekitar 5-6 jam. Meski begitu, sejumlah SKPLU memiliki fasilitas fast charging dengan durasi sekitar 1-2 jam.
  • Memiliki jarak tempuh yang lebih pendek dibandingkan mobil bensin.

Baca juga: Mengenal Keuntungan Investasi Obligasi, Ini Cara Membelinya!

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Bensin

Sampai di sini, beberapa dari kamu mungkin penasaran, kira-kira, lebih baik mana antara mobil listrik vs mobil bensin? 

Untuk mengetahui jawabannya, berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan mobil bensin yang bisa dijadikan sebagai pertimbangan.

1. Kelebihan Mobil Bensin

Mobil konvensional adalah kendaraan yang membutuhkan bahan bakar dari bensin. Kendaraan ini banyak digunakan oleh masyarakat sejak lama karena memiliki sejumlah kelebihan.

Adapun kelebihan mobil bensin adalah sebagai berikut.

  • Harga pembeliannya relatif lebih murah dibandingkan mobil listrik.
  • Memiliki jarak tempuh yang lebih jauh, termasuk saat cuaca sedang buruk.
  • Pilihan mobilnya lebih banyak, sehingga kamu bisa menyesuaikan dengan tingkat kenyamanannya.

2. Kekurangan Mobil Bensin

Selain kelebihan, mobil bensin juga memiliki kekurangan yang dapat kamu pertimbangkan sebelum memutuskan untuk membelinya.

Adapun kekurangan mobil bensin adalah sebagai berikut.

  • Mengeluarkan emisi gas karbon, sehingga bisa mencemari udara.
  • Harga jual kembali relatif lebih rendah apabila dibandingkan dengan mobil listrik.
  • Biaya operasional cenderung lebih mahal, karena memiliki banyak komponen.
  • Mengeluarkan suara yang lebih bising daripada mobil listrik.
  • Performanya cenderung lebih rendah dibandingkan mobil listrik dari segi akselerasinya.

Yuk, Capai Tujuan Finansialmu bersama Ruang meNYALA!

Demikian sederet informasi mengenai perbedaan mobil listrik vs mobil bensin, kelebihan, hingga kekurangannya.

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa mobil listrik dianggap lebih baik dibandingkan mobil bensin dari segi performa, hingga tingkat keramahan lingkungan.

Selain itu, mobil listrik juga memiliki biaya operasional yang lebih murah, sehingga bisa dijadikan sebagai investasi aset.

Namun, karena harganya yang relatif mahal, kamu tentu perlu memastikan kondisi keuangan terlebih dulu secara rutin melalui Financial Fitness Check Up.

Melalui layanan tersebut, kamu bisa memeriksa kesehatan keuangan hanya dalam waktu 3 menit saja.

Di samping itu, kamu juga dapat berkonsultasi secara 1-on-1 bersama Nyala Trainer untuk mencari solusi tentang masalah finansial.

Bukan hanya itu, untuk memudahkanmu dalam mencapai tujuan finansial, kamu juga bisa menggunakan fitur Life Goals di aplikasi ONe Mobile.

Jadi, tunggu apa lagi, yuk raih impianmu dan capai #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA!

Baca juga: 9 Fakta Film Barbie 2023 yang Menarik, Meraup Untung Besar!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya