Logo Ruang Menyal
Bg Block

Apa itu Manifest? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenis-Jenisnya

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 21 April 2024 | 32522 dilihat

Article Detail

Pernahkah kamu mendengar istilah manifest? Mungkin bagi yang sering bergelut dengan dunia logistik dan pengiriman barang, istilah ini sudah tidak asing lagi. Secara sederhana, pengertian manifest adalah dokumen yang memuat informasi mengenai daftar penumpang, barang, dan awak kapal, pesawat, atau kendaraan lain. 

Manifest menjadi hal penting yang dapat memastikan kelancaran, keamanan, dan kepatuhan dalam setiap proses pengiriman. Selain itu, dokumen manifest juga berfungsi untuk mempermudah proses klaim asuransi akibat kecelakaan transportasi.

Ingin tahu lebih dalam tentang manifest? Yuk, simak ulasan lengkapnya di artikel ini!

Apa itu Manifest

Dalam dunia logistik, manifest adalah dokumen yang berisi informasi lengkap mengenai muatan yang diangkut melalui berbagai layanan pengiriman, seperti kargo, kapal, dan pesawat. Dokumen ini penting untuk memantau status pengiriman, mirip dengan paspor untuk barang yang mencatat semua informasi penting tentang pengangkutan.

Dalam transportasi udara, seperti pesawat, manifest muatan mencakup detail tentang penumpang, awak kapal, dan barang bawaan pesawat. Data ini sangat penting untuk menjaga proses logistik berjalan lancar. Selain itu, data manifest bisa disebut juga sebagai daftar muatan barang yang memungkinkan pengecekan jumlah dan jenis barang secara teliti. 

Kehadiran data manifest sangat penting dalam proses pengiriman barang untuk memastikan pencatatan yang akurat serta kelancaran proses pengiriman hingga sampai ke tujuan akhir. Umumnya, data manifest digunakan dalam layanan ekspedisi pengiriman dan proses bea cukai.

Fungsi Manifest

Adapun fungsi dari manifest adalah untuk verifikasi kehadiran penumpang secara menyeluruh yang dilakukan oleh maskapai atau layanan angkutan laut. Dokumen ini berisi informasi pribadi penumpang dan dijaga kerahasiaannya.

Selain itu, dokumen manifest juga penting dalam proses klaim asuransi untuk kecelakaan transportasi. Data dari maskapai atau penyedia angkutan laut digunakan sebagai acuan oleh pihak asuransi untuk proses pencairan dana santunan. 

Oleh karena itu, penting bagi penumpang untuk menggunakan identitas mereka sendiri saat melakukan perjalanan di laut atau udara, agar klaim asuransi dapat diproses tanpa kendala.

Baca juga: 9 Ciri-Ciri Penipuan Paket Luar Negeri yang Wajib Kamu Tahu

Jenis-Jenis Manifest

Seperti yang sudah dijelaskan, manifest merupakan dokumen penting mengenai informasi terkait muatan yang diangkut oleh sarana transportasi. Terdapat beberapa jenis manifest yang digunakan dalam proses pengiriman barang. Adapun jenis-jenis manifest adalah sebagai berikut. 

1. Inward Manifest

Manifest kedatangan atau yang dikenal juga sebagai inward manifest adalah daftar barang dagangan yang diangkut melalui jalur laut, udara, atau darat oleh sarana pengangkut saat tiba di area pabean atau lokasi lain. Proses ini bisa dilakukan setelah mendapat persetujuan atau izin dari kepala kantor pabean yang bertanggung jawab.

2. Outward Manifest

Manifest keberangkatan atau yang sering disebut outward manifest adalah daftar barang yang diangkut oleh sarana pengangkut melalui jalur laut, udara, atau darat saat keluar dari area pabean atau lokasi lain. Proses ini bisa dilakukan setelah mendapat persetujuan dari kepala kantor pabean yang bersangkutan.

Contoh Manifest

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, manifest merupakan dokumen penting dalam dunia logistik dan transportasi. Terdapat berbagai contoh manifest dalam berbagai bidang. Adapun contoh dari manifest adalah sebagai berikut.

1. Industri Logistik

Contoh pertama dari manifest adalah pendataan dalam industri logistik. Informasi ini digunakan untuk mencatat semua barang masuk dan keluar dari fasilitas penyimpanan atau gudang. 

Manifest ini berguna dalam mempermudah pengawasan keamanan barang, memastikan pencatatan yang akurat, dan membantu dalam manajemen pengiriman serta penyimpanan barang.

2. Industri Produksi

Contoh selanjutnya adalah manifest produksi. Manifest produksi digunakan untuk mencatat semua bahan baku serta produk jadi yang masuk dan keluar dari pabrik. Data ini berguna dalam mempermudah pengawasan kualitas bahan baku dan produk jadi.

Selain itu, pendataan ini juga bermanfaat untuk memastikan pencatatan yang akurat serta mendukung manajemen produksi, seperti perencanaan dan jadwal produksi.

Baca juga: Apa Itu Devisa Negara? Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Sumber

3. Industri Penerbangan

Contoh terakhir dari manifest adalah dalam industri penerbangan. Data penerbangan digunakan untuk mencatat semua penumpang, awak pesawat, dan kargo yang masuk ke dalam pesawat. 

Pendataan ini membantu menjamin keselamatan penerbangan serta mempermudah pengawasan dan pengecekan keamanan. Selain itu, pendataan penerbangan juga mendukung manajemen penerbangan seperti perencanaan dan jadwal penerbangan

Keuntungan dari Penerapan Manifest

Penerapan manifest dalam berbagai bidang memiliki sejumlah keuntungan. Adapun beberapa keuntungan dari penerapan manifest adalah sebagai berikut:

  • Pengambilan keputusan jadi lebih mudah: Data yang tercatat dapat menjadi acuan dalam pengambilan keputusan sehingga memudahkan pengambilan keputusan jadi lebih akurat dan tepat waktu. Contohnya, dalam manajemen produksi atau pengaturan jadwal penerbangan.
  • Proses dapat dilakukan dengan lebih terstruktur: Dengan data yang tercatat secara rinci, proses manajemen penerbangan, logistik, atau produksi dapat dilakukan dengan lebih terstruktur dan efisien.
  • Peningkatan transparansi dan akuntabilitas: Data yang tercatat dapat diakses oleh semua pihak terkait, sehingga meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam proses atau kegiatan.
  • Meningkatkan keamanan proses: Manifest mempermudah pengawasan dan pengecekan keamanan barang atau orang yang masuk dan keluar dari suatu tempat, sehingga dapat meningkatkan keamanan dan keselamatan proses atau kegiatan.

Itu dia ulasan lengkap mengenai manifest, mulai dari pengertian, fungsi, jenis, hingga contohnya. Dengan memahami secara lengkap apa itu manifest, kamu dapat mengoptimalkan proses pengiriman dan mencapai tujuan dengan lebih efisien. Seperti halnya manifest yang memastikan kelancaran pengiriman barang, kamu pun perlu memiliki panduan keuangan untuk mencapai tujuan finansial. 

Berkenaan dengan hal tersebut, kamu bisa mencoba layanan dari Ruang meNYALA, yaitu Financial Fitness Check Up. Hanya dalam 3 menit, kamu sudah bisa mengetahui kondisi kesehatan keuanganmu. Setelah itu, kamu bisa berkonsultasi secara 1 on 1 dengan Nyala Trainer agar kamu bisa mencapai tujuan keuanganmu.

Jadi, yuk capai #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA sekarang!

Baca juga: Distributor adalah: Pengertian, Tugas, Jenis, dan Tips


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya