Logo Ruang Menyal
Bg Block

Apa Saja Kekurangan Menabung Di Celengan? Simak di Sini!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 12 Februari 2024 | 11502 dilihat

Article Detail

Walaupun terlihat praktis, sebetulnya ada beberapa kekurangan menabung di celengan yang perlu diperhatikan.

Salah satunya adalah tingkat keamanannya rendah sehingga meningkatkan risiko kehilangan uang akibat pencurian, kebakaran, dan lainnya.

Kita semua tahu bahwa ada banyak sekali manfaat menabung untuk jangka panjang, seperti menciptakan kebiasaan hidup hemat.

Namun, selain  kelebihannya, perlu juga untuk mempertimbangkan kekurangannya terutama jika kamu menabung di celengan.

Untuk itu, berikut ini adalah beberapa kekurangan menabung di celengan yang perlu kamu ketahui. Yuk, simak!

Kekurangan Menabung Di Celengan

Walaupun memiliki banyak manfaat, menabung di celengan juga memiliki sejumlah kekurangan.

Berikut ini adalah beberapa kekurangan menabung di celengan yang perlu kamu ketahui.

1. Risiko Kerusakan Pada Uang Kertas dan Masa Berlaku Uang Logam

Kekurangan menabung di celengan yang pertama adalah potensi kerusakan pada uang kertas rusak dan masa berlaku yang terbatas pada uang logam.

Terdapat berbagai kasus di mana seseorang yang telah menabung selama bertahun-tahun di celengan menemukan bahwa uang kertas yang ia simpan telah dimakan oleh rayap. 

Faktanya, baik uang kertas maupun uang logam kurang cocok untuk penyimpanan jangka panjang.

Hal ini karena mata uang terus diperbarui, yang artinya masa berlaku mereka dapat habis dan tergantikan.

2. Nilainya Tidak Bertambah

Kekurangan menabung di celengan selanjutnya adalah nilai mata uang yang tidak bertambah.

Sebagai contoh, ketika kamu menabung dalam deposito bank, nilai uang akan cenderung meningkat seiring berjalannya waktu berkat suku bunga. 

Namun, menabung di celengan hanya akan membuat jumlah uang kamu tetap, tanpa adanya tambahan dari bunga atau investasi.

Hal ini berarti bahwa nilai uang yang disimpan dalam celengan akan tetap atau bahkan bisa berkurang karena adanya inflasi yang membuat nilai mata uang yang kamu miliki berkurang, tanpa adanya pertumbuhan yang signifikan.

Baca juga: 11 Tips Menabung Harian yang Efektif Beserta Manfaatnya!

3. Risiko Dibongkar dan Dihabiskan

Kekurangan menabung di celengan selanjutnya adalah mudah tergoda untuk membongkar dan menghabiskan isi celengan.

Sering kali muncul godaan untuk membuka celengan dan menghabiskan uangnya, sehingga menyebabkan jumlahnya lebih cepat berkurang.

Keberadaan celengan yang mudah diakses dapat menjadi risiko karena memungkinkan kamu untuk dengan mudah mengeluarkan uang yang telah ditabung.

4. Tingkat Keamanan yang Rendah

Kekurangan menabung di celengan yang terakhir adalah tingkat keamanannya yang rendah. Meskipun terlihat aman, menyimpan uang dalam celengan tidak terjamin sepenuhnya.

Beberapa kasus menyebutkan bahwa uang yang disimpan di dalam celengan bisa tiba-tiba hilang, bisa karena diambil oleh orang lain atau anggota keluarga. 

Kelebihan Menabung Di Celengan

Celengan adalah wadah untuk menyimpan uang, dan biasanya memiliki lubang kecil untuk memasukkan koin atau uang kertas. 

Beberapa orang masih menganggap celengan adalah tempat penyimpanan uang yang efektif. Adapun beberapa Kelebihannya adalah sebagai berikut.

1. Tidak Ada Batasan Minimal untuk Menabung

Salah satu kelebihan menabung di celengan adalah tidak adanya batasan berapa minimal atau maksimal yang harus disetorkan.

Ini artinya, kamu memiliki fleksibilitas penuh untuk menabung di bank dengan jumlah berapa pun yang dimiliki, bahkan termasuk uang recehan.

2. Fleksibilitas dalam Menabung

Menabung di celengan memberikan kamu fleksibilitas untuk menyetor uang kapan saja, terutama ketika ada dana lebih. 

Hal ini tentunya berbeda dengan menabung di bank, yang biasanya memiliki waktu terbatas selama jam operasional.

Meskipun beberapa ATM memungkinkan penyetoran uang tunai, namun pilihan ini masih terbatas.

Baca juga: 6 Cara Menabung Milenial yang Efektif & Anti Gagal, Catat!

3. Tanpa Biaya Bulanan

Menabung di celengan tidak memerlukan pembayaran biaya administrasi bulanan seperti yang biasa terjadi di bank.  Ini artinya, kamu dapat menghemat uang dan memperoleh keuntungan yang lebih besar.

Tips Aman Menabung Selain Di Celengan

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya ada beberapa kekurangan menabung di celengan.

Untuk dapat menghindari bahaya dan kekurangannya, berikut beberapa tips aman yang dapat kamu terapkan untuk menabung selain di celengan.

1. Tracking Pengeluaran

Tips aman menabung selain di celengan yang pertama adalah pastikan untuk selalu tracking pengeluaran kamu terlebih dahulu.

Dengan cara ini, kamu dapat mengetahui detail pengeluaran per bulan dan menentukan apa yang bisa dikurangi untuk ditabung.

Lalu bagaimana caranya melacak pengeluaran? kamu bisa mengunduh aplikasi keuangan di smartphone atau melakukannya manual dengan menggunakan Microsoft Excel.

2. Tentukan Target Menabung

Tips kedua adalah, tentukan target menabung dan pastikan jumlahnya terus meningkat setiap bulannya.

Sebagai contoh, jika bulan ini hanya mampu menabung Rp500 ribu, tingkatkan menjadi Rp600 ribu bulan berikutnya, dan seterusnya.

Pastikan untuk melakukannya dengan konsisten sehingga jumlah terus meningkat tanpa mengalami penurunan.

3. Cari Kesempatan untuk Menambah Uang Tabungan

Seperti yang kita ketahui, menabung di celengan hanya akan membuat jumlah uang tetap dan tidak bertambah

Untuk itu, kamu harus mencari kesempatan lain agar dapat menambah nilai uangnya, misalnya dengan menabung di bank yang menawarkan bunga tinggi.

Selain itu, uang juga dapat dialokasikan ke investasi jangka panjang seperti emas, deposito, tabungan berjangka, reksa dana atau obligasi.

Itulah dia pembahasan mengenai kekurangan menabung di celengan dan tips aman yang bisa kamu coba.

Pada dasarnya, di mana pun kamu menabung, tujuannya tetap sama yaitu untuk menjaga kondisi finansial dan mencapai tujuan keuangan.

Selain menabung, untuk mencapai tujuan keuangan kamu bisa mulai cek kondisi kesehatan finansialmu melalui layanan Financial Fitness Checkup bersama Ruang meNYALA.

Setelah itu, kamu bisa berkonsultasi 1-on-1 dengan Nyala Trainer mengenai cara mengelola keuangan secara gratis!

Tunggu apa lagi? Yuk, mulai menabung dan capai #FinanciallyFit bersama ruang meNYALA sekarang!

Baca juga: Cara Menabung Unik dan Bikin Semangat, Yuk Dicoba!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya