Tahukah kamu berapa kekayaan member BTS? Dengan popularitas yang dimiliki, tidak heran jika boyband K-pop satu ini memiliki jumlah kekayaan yang fantastis.
Bahkan salah satu anggotanya yaitu Taehyung diketahui termasuk dalam daftar pemilik black card.
Bagaimana tidak, boyband asal Korea Selatan satu ini memang diketahui memiliki basis penggemar yang besar, bukan hanya di Asia, namun juga seluruh dunia.
Karena memiliki penggemar yang fantastis, sudah menjadi hal biasa jika seluruh tiket konser, merchandise bahkan CD album selalu ludes terjual habis.
Nah, jika kamu penasaran berapa rincian kekayaan BTS dari masing-masing anggotanya, yuk simak artikel ini sampai habis!
Total Kekayaan Member BTS
Dilansir dari BTS Bomb, jumlah kekayaan member BTS pada tahun 2022 adalah US$3,6 miliar atau setara dengan Rp54,1 triliun jika dikonversi ke rupiah.
Pendapatan tersebut berasal dari berbagai sumber seperti proyek musik, penjualan album, live tur, konser online, pengesahan merek, brand ambassador, dan beragam variety show.
Selain itu, masing-masing anggota BTS juga dikabarkan memiliki 68 ribu saham di perusahaan HYBE, yang sebelumnya bernama Big Hit Entertainment.
Dengan kepemilikan saham tersebut, masing-masing anggota BTS mendapatkan kekayaan tambahan sebesar US$8 juta atau setara dengan Rp118 miliar.
Meskipun belum diketahui berapa total bersih kekayaan member BTS saat ini, namun jika diperkirakan dari masing-masing member, maka rinciannya adalah sebagai berikut:
1. J-Hope
Sebagai main dancer, J-Hope dinobatkan sebagai member BTS terkaya dengan total harta mencapai US$24-26 juta atau setara dengan Rp347-376 miliar.
Bahkan, baru-baru ini J-Hope dikabarkan membeli sebuah apartemen mewah di Seoul dengan harga US$2,2 juta atau setara dengan Rp31 miliar.
2. Suga
Setelah J-Hope, member selanjutnya yang menempati jumlah kekayaan terbanyak kedua adalah Suga atau Min Yoon-gi.
Selain berperan menjadi rapper di grup tersebut, Suga juga berkarir sebagai produser dan menciptakan lagu untuk penyanyi Korea maupun internasional.
Dengan sejumlah kegiatan tersebut, tidak heran jika jumlah kekayaannya mencapai angka US$23-25 juta atau setara dengan Rp333-362 miliar.
Baca juga: 11 Investor Terkaya di Dunia, Kekayaannya Melimpah Ruah!
3. Rap Monster
Terkenal dengan nama Rap Monster, Kim Nam Joon merupakan salah satu member BTS yang berperan sebagai leader sekaligus rapper.
Di kalangan penggemarnya, ia terkenal sebagai sosok yang sangat cerdas. Kecerdasannya terbukti ketika ia berhasil masuk Universitas Korea dan mendapatkan peringkat pertama untuk bidang Matematika, Ilmu Sosial dan Bahasa Inggris.
Tak hanya cerdas, Rap Monster juga memiliki kemampuan musikal yang tinggi. Selama berkarir sebagai idol, Rap Monster diketahui telah merilis dua mixtape solo dan menulis lebih dari 100 lagu.
Dari beberapa kegiatan tersebut, tidak mustahil jika harta kekayaannya mencapai angka US$20-22 juta atau setara dengan Rp289-318 miliar.
4. Jimin
Layaknya Suga dan Rap Monster, Jimin juga merupakan salah satu member yang ikut berkarir solo.
Hingga kini, ia telah merilis beberapa single hits berjudul Promise dan Lie. Selain di dunia musik, Jimin juga membintangi banyak iklan untuk berbagai brand.
Karena itulah, tidak heran jika ia memiliki kekayaan bersih mencapai US$18-20 juta atau setara dengan Rp260-289 miliar.
5. Jungkook
Di antara beberapa member lain, Jungkook adalah anggota paling muda. Meskipun merupakan anggota termuda, namun kekayaan anggota BTS satu ini diperkirakan mencapai US$18-20 juta atau setara dengan Rp260-289 miliar.
Bahkan, baru-baru ini ia dikabarkan telah membeli sebuah apartemen mewah seharga US$1,7 juta atau setara dengan Rp24 miliar.
Baca juga: Jadi Miliarder dari Saham, Ini Jumlah Kekayaan Lo Kheng Hong
6. Taehyung
V atau Taehyung juga terkenal memiliki kekayaan yang cukup fantastis. Bagaimana tidak, selain menjadi anggota BTS, ia juga sukses berkarir solo dan telah merilis beberapa lagu seperti Winter Bear dan Scenery.
Belum lagi, ia juga memproduseri beberapa lagu yang sempat menjadi soundtrack drama Korea berjudul Itaewon Class.
Tidak heran, berkat kesuksesannya ini, ia berhasil memiliki kekayaan sebesar US$18-19 juta atau setara dengan Rp260-275 miliar.
7. Jin
Rincian kekayaan member BTS selanjutnya adalah dari anggotanya yang bernama Jin. Mengikuti member lain yang berkarir solo, ia juga merilis lagunya sendiri dengan judul Abyss.
Diketahui ia memiliki kekayaan hingga mencapai US$18 juta dan aset berupa apartemen mewah di kota Seoul seharga US$1,9 juta atau setara dengan Rp27 miliar.
Ternyata sumber kekayaan member BTS yang mencapai triliunan tersebut berasal dari penghasilan sebagai idol dan karir solo mereka.
Nah, sama seperti BTS, kamu juga bisa loh memiliki finansial yang mandiri dan sehat di usia muda. Bagaimana caranya?
Gampang saja, yuk ikuti program Financial Fitness Gym agar otot finansialmu makin kuat.
Di program ini, kamu bisa berkonsultasi dengan Financial Fitness Trainer dan mengikuti rangkaian kelas seputar masalah dan solusi finansial.
Jadi, tunggu apa lagi, yuk daftarkan dirimu di Financial Fitness Gym, dan rencanakan keuangan yang sehat mulai dari sekarang!
Baca juga: Hindari 5 Kebiasaan Kecil Yang Bikin Kamu Susah Kaya