Kehadiran buah hati memang membawa kebahagiaan sekaligus tanggung jawab baru dalam sebuah keluarga. Maka dari itu, untuk menjamin pertumbuhan dan perkembangan anak dengan baik, ada sejumlah kebutuhan bayi baru lahir yang perlu disiapkan dari jauh-jauh hari.
Kebutuhan tersebut sangat beragam, mulai dari pakaian yang nyaman, perlengkapan tidur yang aman, hingga obat-obatan. Untuk informasi lebih lengkap, mari simak bersama apa saja daftar kebutuhan bayi baru lahir dalam artikel ini!
Daftar Kebutuhan Bayi Baru Lahir
Meskipun banyak perlengkapan bayi yang menggemaskan, tetapi tidak semua barang tersebut harus dibeli untuk memenuhi kebutuhannya. Lantas, apa saja kebutuhan bayi baru lahir yang perlu dibeli sejak awal? Berikut adalah daftarnya.
1. Pakaian Bayi
Kebutuhan bayi baru lahir yang tak boleh terlewatkan melibatkan pakaian, termasuk baju, celana, serta aksesoris pelindung seperti topi, sarung tangan, dan kaus kaki. Pilihlah pakaian berbahan lembut, elastis, dan mudah menyerap keringat supaya bayi bisa nyaman serta mudah bergerak.
Selain itu, disarankan juga memilih pakaian dengan kancing di bagian depan. Hal ini akan memudahkan kamu saat memakaikan dan melepaskan pakaian selesai mandi atau pergi ke dokter.
2. Popok Bayi
Kebutuhan bayi baru lahir yang tak kalah penting adalah popok, baik yang sekali pakai atau berbahan kain katun. Lalu, dikarenakan bayi baru lahir biasanya perlu ganti popok sebanyak 10-12 kali sehari, jangan lupa siapkan juga perlengkapan untuk mengganti popok seperti kapas tanpa pewangi dan alkohol, tisu basah hipoalergenik, perlak, tempat sampah kecil, dan krim untuk ruam popok.
3. Perlengkapan Mandi Bayi
Selanjutnya, kamu juga harus menyiapkan perlengkapan mandi bayi, seperti bak mandi, handuk, serta sabun dan sampo khusus bayi. Selain itu, kamu juga perlu mempersiapkan produk perawatan kulit yang dapat digunakan setelah memandikan si kecil, seperti bedak bayi, minyak telon, dan pelembap agar kulit bayi yang sensitif tetap terjaga.
4. Perlengkapan Menyusui
Asupan nutrisi bagi bayi baru lahir juga perlu diperhatikan dengan seksama. Maka dari itu, penting untuk menyiapkan perlengkapan menyusui yang mencakup beberapa item penting, seperti pompa ASI, wadah untuk menyimpan ASI perah, botol susu, nursing apron, termos, dan peralatan pembersihnya.
Baca juga: Pengertian Pola Asuh Mindful Parenting & Cara Menerapkannya
5. Bib atau Celemek
Bayi baru lahir juga membutuhkan bib atau celemek. Sebab, bayi baru lahir kerap mengeluarkan air liur, ludah, bahkan gumoh yang bisa membuat pakaiannya basah dan terus diganti. Dengan adanya bib atau celemek, maka pakaian bayi akan tetap kering sehingga kamu tidak perlu kerepotan untuk menggantinya setiap saat.
6. Gendongan dan Bedong Selimut Bayi
Salah satu kebutuhan bayi baru lahir yang esensial adalah gendongan bayi. Pastikan gendongan yang dipilih dapat menopang kepala bayi dengan aman tanpa menutupi wajahnya.Selain itu, perhatikan juga bahan gendongan yang dipakai.
Untuk bedongan selimut bayi, sediakan selimut atau kain katun tipis untuk menggendong bayi saat cuaca panas. Sebaliknya, ketika cuaca dingin, gunakan selimut yang lebih tebal agar bayi tetap hangat saat digendong.
7. Tas Bayi
Jika kamu berencana bepergian bersama keluarga, pastikan untuk menyiapkan tas yang berisi sejumlah kebutuhan bayi baru lahir, seperti popok, botol susu, tisu basah hipoalergenik, dan baju ganti. Dalam hal ini, kamu bisa menggunakan tas yang memiliki banyak kompartemen agar mudah mencari barang yang diperlukan.
8. Detergen Khusus Bayi
Bayi baru lahir memiliki kulit yang sangat halus dan sensitif. Oleh karena itu, salah satu kebutuhan bayi baru lahir yang harus segera dibeli adalah detergen khusus pakaian bayi. Umumnya, detergen ini dirancang dengan formula yang lebih ringan dan bebas pewangi agar tidak menyebabkan iritasi kulit pada bayi.
9. Perlengkapan Tidur
Perlengkapan tidur merupakan kebutuhan bayi baru lahir yang esensial. Untuk itu, gunakanlah ranjang khusus bayi agar bayi dapat tidur dengan aman selama 6 bulan pertama. Selain itu, kamu juga harus menyiapkan setidaknya 4-5 sprei pengganti yang berbahan lembut dan gunakan kelambu untuk melindungi bayi dari gigitan nyamuk saat tidur.
10. Obat-Obatan
Demi menjaga kesehatan si kecil, siapkan juga obat-obatan khusus bayi di rumah, ya. Meski begitu, obat-obatan tersebut tidak bisa dipilih sembarangan. Maka dari itu, pastikan obat-obatan yang tersedia sudah sesuai dengan anjuran dokter untuk memastikan keamanan dan efektivitasnya.
Baca juga: Ini 12 Tips Memilih Baby Bouncer, Dijamin Aman & Nyaman!
Tips Keuangan untuk Memenuhi Kebutuhan Bayi Baru Lahir
Selain memastikan apa saja kebutuhan yang harus disiapkan dari awal, jangan lupa perhatikan juga seberapa besar biaya kebutuhan bayi baru lahir, ya. Pasalnya, biaya kebutuhan bayi baru lahir biasanya cenderung mahal. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa tips keuangan yang dapat membantumu dalam menghadapi biaya tersebut:
1. Merancang Anggaran untuk Perlengkapan Bayi
Agar bisa menghadapi biaya kebutuhan bayi baru lahir yang cukup besar, kamu perlu merancang anggaran keuangan secara teliti. Pertama-tama, identifikasi dengan jelas perlengkapan bayi yang diperlukan dan cek harganya di pasaran. Setelah itu, alokasikan dana dengan bijak sesuai dengan kemampuan finansialmu agar pengeluaran tetap terkontrol.
2. Menyiapkan Tabungan Khusus Kebutuhan Bayi
Dengan membuka tabungan khusus untuk kebutuhan bayi, kamu dapat merencanakan anggaran secara lebih terstruktur. Lalu, pastikan tabungan ini terpisah dari tabungan lainnya agar lebih mudah dipantau dan mencegah tercampurnya dana. Dengan begitu, maka stabilitas keuangan keluarga akan tetap terjaga.
3. Menentukan Skala Prioritas untuk Menghemat Dana
Demi menghemat keuangan dalam persiapan kebutuhan bayi baru lahir, sangat penting untuk menetapkan skala prioritas. Pilihlah dengan cermat barang-barang yang diperlukan oleh buah hati agar tidak ada pemborosan. Selain itu, pertimbangkan juga untuk memprioritaskan keperluan bayi dalam jangka panjang guna menghemat pengeluaran.
Sekian informasi terkait daftar kebutuhan bayi baru lahir yang perlu disiapkan. Dengan memenuhi kebutuhan tersebut, maka kamu bisa menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan dan kebahagiaan si kecil sejak awal kehidupannya.
Selain menyiapkan kebutuhan di atas, jangan lupa untuk rutin memeriksa kondisi keuangan keluarga di Financial Fitness Check Up. Melalui layanan ini, kamu bisa memeriksa bagaimana kondisi finansialmu saat ini hanya dalam waktu 3 menit.
Tak hanya itu, kamu juga bisa lanjut konsultasi 1-on-1 bersama Nyala Trainer untuk membahas hasil pemeriksaan. Dengan begitu, kamu dapat mengembangkan strategi keuangan yang efektif guna menjaga kestabilan finansial keluarga.
Ayo, atur keuangan keluarga dengan Ruang meNYALA sekarang juga supaya bisa meraih #FinanciallyFit !
Baca juga: Mengenal Hukum Aqiqah dalam Islam, Syarat & Tata Caranya!