Logo Ruang Menyal
Bg Block

12 Ide Kado Valentine untuk Orang Terkasih, Unik & Sweet!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 05 Februari 2024 | 1112 dilihat

Article Detail

Hari kasih sayang atau Valentine sudah semakin dekat. Bagi kamu yang sudah memiliki pasangan, tentu kamu ingin memberikan hadiah istimewa untuk merayakan hari penuh kasih sayang ini. Namun, terkadang memilih ide kado Valentine yang tepat untuk pasangan bisa menjadi dilema tersendiri.

Terlebih lagi, jika kamu memiliki budget yang terbatas, pilihan kado akan semakin sedikit karena harus menyesuaikan keuangan. Tentunya, kamu ingin memberikan kado spesial yang berkesan untuk pasangan tanpa harus menghabiskan kocek terlalu dalam. Tidak perlu bingung, berikut beberapa ide kado Valentine murah untuk pasangan namun tetap berkesan. Yuk simak!

Ide Kado Valentine

Valentine tentu menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan rasa sayang kepada sang belahan jiwa dan sering dimeriahkan dengan memberikan hadiah. Berikut adalah beberapa ide kado Valentine untuk pasangan yang bisa kamu pertimbangkan.

1. Buket Bunga

Bunga merupakan ide kado Valentine untuk pasangan yang paling umum diberikan. Memberikan karangan bunga atau buket bunga adalah pilihan yang tepat untuk meluluhkan hati pasangan kamu. Jika kamu bingung jenis bunga apa yang akan digunakan, coba sesuaikan dengan warna atau bunga favorit pasanganmu

2. Cokelat

Ide kado valentine yang selanjutnya adalah cokelat. Cokelat dalam bentuk batangan, buket, atau buatan sendiri dapat menjadi kado valentine murah tapi berkesan. Kamu juga bisa menambahkan pesan romantis yang dituliskan pada sticky notes agar semakin berkesan dan penuh makna.  

3. Boneka

Memberikan boneka beruang dengan fitur rekaman suara dapat menjadi pilihan hadiah Valentine yang romantis. Kamu bisa merekam kata-kata manis atau ucapan sayang khusus untuk pasangan, lalu memasangkannya pada boneka. 

Ketika boneka dipeluk atau ditekan, boneka akan bersuara dan menjadi kejutan istimewa di hari kasih sayang ini. Ini pasti akan menjadi ide kado valentine manis yang tak terlupakan bagi pasangan kamu.

4. Kotak Musik

Jika pasangan kamu menyukai musik, kotak musik bisa menjadi pilihan ide kado Valentine yang istimewa dan berkesan. Kamu bisa memberikannya kotak musik dengan ukiran custom serta lagu favorit pasangan kamu yang sudah tersedia di dalamnya. Tentunya, ini akan menjadi kado spesial yang akan selalu dikenang oleh pasangan kamu.

Baca juga: 13+ Ide Kado Untuk Suami yang Bermanfaat dan Berkesan

5. Sepatu

Jika kamu dan pasangan sama-sama menyukai olahraga, memberikan sepatu lari bisa jadi pilihan ide kado valentine yang tepat. Kamu bahkan bisa memberikan sepatu couple agar bisa dipakai bersama saat berolahraga. Selain praktis, hadiah sepatu olahraga ini juga menunjukkan dukungan kamu untuk menemani pasangan menjalani gaya hidup aktif dan sehat.

6. Gift Box

Jika pasangan kamu menyukai hampir semua jenis barang, gift box yang berisi berbagai macam produk bisa menjadi pilihan ide kado Valentine yang tepat. Kamu bisa mengisinya dengan aneka barang mulai dari makanan ringan, parfum, produk perawatan kulit, dan lain sebagainya dalam satu wadah. Dengan begitu kamu bisa memberikan banyak hal spesial dalam satu kado istimewa untuk Valentine ini.

7. Scrapbook

Jika kamu sudah lama menjalin hubungan dengan pasangan, memberikan scrapbook berisi kumpulan foto dan kenangan indah bersama bisa menjadi pilihan kado valentine yang sangat berkesan. Kamu bisa mengisinya dengan berbagai tulisan, seperti ungkapan perasaan, serta momen favorit yang telah dilalui bersama. 

Sisakan juga beberapa halaman kosong di bagian akhir untuk pasangan kamu isi dengan kenangan manis kedepannya. Scrapbook penuh kisah cinta ini pasti akan menjadi kado valentine yang sangat berarti bagi pasangan kamu.

8. Makeup atau Skincare

Make up dan produk perawatan kulit adalah pilihan kado yang identik untuk pasangan wanita. Setiap wanita biasanya memiliki wishlist produk make up atau skincare favoritnya. Sebagai pasangan, carilah informasi produk apa saja yang paling diinginkan oleh pasangan kamu. 

Ini karena kebutuhan make up dan perawatan kulit ini sangat personal dan berbeda-beda antar individu. Pemberian kado spesial berupa produk kecantikan yang memang dibutuhkan atau diinginkannya tentu akan sangat berkesan di hari Valentine.

9. Parfum

Memberi parfum mungkin terdengar biasa untuk dijadikan sebagai ide kado Valentine. Namun, kamu bisa memberikannya kejutan spesial dengan memilihkan aroma kesukaannya atau yang cocok dengan karakter pasangan kamu. Jangan lupa sertakan juga kartu ucapan yang berisi kata penuh kasih sayang. Meski sederhana, perhatian kecil ini pasti akan sangat berkesan bagi pasangan kamu.

Baca juga: 12+ Rekomendasi Kado Pernikahan yang Berkesan dan Bermanfaat

10. Peralatan Masak

Jika pasangan kamu memiliki hobi memasak, alat masak atau perlengkapan dapur bisa menjadi pilihan kado Valentine yang tepat dan bermakna. Perhatikan baik-baik peralatan masak apa saja yang mungkin sudah perlu diganti atau dibutuhkan di dapurnya. 

Hadiah spesial berupa perlengkapan dapur ini menunjukkan perhatian dan dukungan kamu akan hobi memasaknya. Tentunya, ini akan sangat berarti dan berkesan bagi pasangan di hari Valentine.

11. Cookies

Siapa yang bisa menolak kelezatan cookies dengan rasa manis dan gurihnya? Jika pasangan kamu menyukai makanan manis, kamu bisa memberikan kado spesial berupa aneka cookies dengan berbagai varian rasa favoritnya. 

Bahkan jika kamu memiliki keterampilan membuat kue, kamu bisa memberikan cookies buatan tangan sendiri yang istimewa sebagai ungkapan cinta di hari Valentine ini pada pasanganmu.

12. Candle Light Dinner

Jika pasangan kamu kurang menyukai pemberian barang, mengajaknya dinner romantis berdua saja adalah ide yang tepat untuk merayakan Valentine. Kamu bisa mengajaknya makan malam indah di restoran atau bahkan sekadar piknik di tempat terbuka dengan hiasan lilin-lilin yang romantis. 

Luangkan waktu khusus untuk menikmati momen berharga berdua ini akan sangat berarti bagi pasangan kamu. Tentunya, ini akan menjadi kado indah tak terlupakan baginya di hari Valentine.

Tips Keuangan untuk Mempersiapkan Hari Valentine

Valentine Day tinggal menghitung hari, merencanakan perayaan romantis bersama pasangan tentunya memerlukan persiapan dana yang tidak sedikit. Agar pengeluaran tidak membengkak dan valentine tetap terasa romantis, berikut adalah beberapa tips keuangan yang bisa kamu terapkan.

1. Menabung dari Jauh Hari

Kamu tentu ingin merayakan hari Valentine dengan romantis bersama pasangan, seperti dinner berdua atau memberi bunga spesial. Untuk mewujudkan rencana ini, kamu perlu menyiapkan dana khusus agar tidak mengganggu budget bulanan. 

Oleh karena itu, mulailah menabung secara rutin setiap bulan untuk biaya Valentine nanti. Menyisihkan uang untuk momen bahagia bersama orang tercinta tentu akan terasa ringan dan menyenangkan.

2. Cari Tahu Pengeluaran yang Bisa Dikurangi

Agar tidak mengalami kesulitan keuangan usai merayakan Valentine, kamu perlu mengurangi pengeluaran bulanan lainnya. Sebagai contoh, jika berencana membeli ponsel model terbaru di bulan Februari, sebaiknya tunda dulu pembelian tersebut agar anggaran cukup untuk merayakan Valentine bersama pasangan. Mengurangi pengeluaran demi merayakan momen spesial bersama orang terkasih merupakan wujud pengorbanan manis dalam hubungan.

3. Pastikan Pengeluaran Sesuai Budget

Tetap patuhi anggaran yang sudah disusun agar pengeluaran Valentine tetap terkendali. Meski ingin memberikan kejutan istimewa untuk pasangan, jangan lupa menentukan batas pengeluaran agar tidak melebihi budget. Mengungkapkan kasih sayang tidak harus mahal, yang penting adalah ketulusan dan usaha kamu dalam menyiapkan momen spesial ini bersama pasanganmu.

Itulah rekomendasi ide kado valentine murah namun berkesan yang bisa kamu berikan untuk pasangan. Perlu diingat, yang terpenting adalah niat dan usaha kamu dalam memberikan kado untuk valentine.

Ingat, sebelum berbelanja untuk kado valentine, pastikan kondisi keuanganmu sedang sehat. Terkait hal ini, kamu bisa memanfaatkan layanan Financial Fitness Check Up dari Ruang meNYALA untuk membantu mengecek kondisi kesehatan finansialmu. Hanya butuh 3 menit saja!

Setelah itu, kamu bisa konsultasi 1-on-1 dengan Nyala Trainer untuk membahas tujuan keuanganmu. Pilih tanggal dan Nyala Trainer yang diinginkan, kemudian tinggal tunggu waktunya konsultasi. Mudah bukan?

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, capai #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA sekarang!

Baca juga: Yuk Menuju Halal, Ini Cara Nabung Buat Nikah Paling Efektif!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya