Logo Ruang Menyal
Bg Block

Tata Cara Sholat Idul Adha Lengkap Beserta Bacaannya, Catat!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 02 Mei 2024 | 5856 dilihat

Article Detail

Karena sebentar lagi Hari Raya Kurban akan tiba, mungkin kamu sedang mencari tata cara sholat Idul Adha dan bacaannya. Well, meskipun hukumnya tak wajib, nggak heran kalau banyak orang yang menantikan sholat Idul Adha.

Iduladha sendiri merupakan hari raya di mana pelaksanaannya bertepatan dengan umat Islam yang pergi haji. Pada hari raya Idul Adha, akan ada banyak penyembelihan hewan kurban, mulai dari kambing, sapi, hingga kerbau.

Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui tata cara sholat idul adha dan bacaannya, yuk simak penjelasan lengkapnya di artikel berikut ini!

Apa itu Sholat Idul Adha?

Sholat Idul Adha adalah salat yang dilaksanakan pada tanggal 10 Zulhijah untuk menyambut Hari Raya Kurban. Salat ini terdiri dari dua rakaat. 

Dalam sholat Idul Adha, dilakukan takbir sebanyak 7 kali untuk rakaat pertama dan 5 kali saat melaksanakan rakaat kedua. Selain itu, sholat Idul Adha juga wajib dilakukan secara berjamaah di masjid atau lapangan terbuka.

Sholat Idul Adha sendiri dilaksanakan pada pagi hari sebelum penyembelihan hewan kurban dilakukan. Tepatnya, waktu pelaksanaan sholat Idul Adha yaitu setelah matahari terbit dan sebelum waktu zuhur.

Hukum Sholat Idul Adha

Hukum sholat Idul Adha adalah sunah. Jadi, salat ini tidak wajib dilakukan, tetapi bagi orang yang menunaikannya, akan mendapat pahala.

Namun, karena sholat Idul Adha hanya dapat dilakukan setahun sekali, maka banyak umat Islam yang tidak sabar untuk melaksanakannya.

Baca juga: Pahami Perbedaan Haji dan Umroh, Rukun, Hukum dan Waktu 

Syarat Salat Iduladha

Sebenarnya, syarat sah dari ibadah yang satu ini tidak berbeda jauh dengan salat pada umumnya, yaitu:

  • Beragama Islam
  • Berakal sehat
  • Sudah balig
  • Sudah masuk waktu salat
  • Bersih dari darah haid dan nifas

Niat Sholat Idul Adha

Sama seperti salat pada umumnya, niat harus diucapkan sebelum pelaksanaan. Niat sholat Idul Adha sendiri dibagi menjadi 2, yaitu saat menjadi imam dan makmum.

1. Niat menjadi Imam

Bacaan latin: Usholli sunnatan ‘iidil adha rok’ataini mustaqbilal qiblati imaman lillaahi ta’aalaa

Artinya: “Saya niat salat sunah Iduladha dua rakaat menghadap kiblat sebagai imam karena Allah ta’ala”

2. Niat Menjadi Makmum

Bacaan latin: Usholli sunnatan ‘iidil adha rok’ataini mustaqbilal qiblati makmuuman lillaahi ta’aalaa

Artinya: “Saya niat salat sunah Iduladha dua rakaat menghadap kiblat sebagai makmum karena Allah ta’ala”

Baca juga: Apa itu Haji Tamattu? Pengertian Hingga Tata Cara Pelaksanaan 

Tata Cara Sholat Idul Adha dan Bacaannya

Cara sholat Idul Adha sebenarnya mudah saja dan tak sulit diingat. Selain itu, tata cara sholat Idul adha juga mirip dengan Idulfitri.

Namun, wajar banyak orang yang lupa mengenai tata cara sholat Idul Adha karena hanya dilaksanakan setahun sekali.

Oleh karena itu, yuk simak tata cara sholat Idul Adha dan bacaannya berikut ini!

  • Mengucapkan niat sholat Idul Adha
  • Melakukan takbiratul ihram dengan membaca “Allaahu Akbar”
  • Membaca doa iftitah dengan khusyuk

    Bunyi doa iftitah: Alloohu akbar Kabiroo Wal hamdu lillaahi Katsiiroo, Wa Subhaanalloohi Bukrotan Wa'asyiilaa. Innii Wajjahtu Wajhiya Lilladzii Fathoros Samaawaati Wal Ardho Haniifan Musliman Wa maa Anaa Minal Musyrikiin. Inna Syolaatii Wa Nusukii Wa Mahyaa ya Wa Mamaatii Lillaahi Robbil 'Aalamiina. Laa Syariika lahu Wa Bidzaalika Umirtu Wa Ana Minal Muslimiin
     
  • Mengucap takbir sebanyak 7 kali.

    Di sela-sela takbir, disunahkan melafalkan bacaan salat Iduladha berupa tasbih yang berbunyi: Subhaanallaahi walhamdulillaahi wa laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar.

    Arti: Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah maha besar.
     
  • Membaca surah Al-Fatihah sebanyak 7 ayat seperti salat pada umumnya
  • Membaca salah satu surah dalam Al-Qur’an, disunahkan memilih surah Qaf atau Al-A’la untuk rakaat pertama salat Idul Adha
  • Melakukan ruku
  • Melakukan i'tidal atau bangun dari rukuk
  • Melakukan sujud pertama
  • Duduk di antara dua sujud
  • Melakukan sujud yang kedua
  • Berdiri kembali dan mengucap takbir sebanyak 5 kali. Di sela-sela takbir, disunahkan membaca tasbih seperti pada rakaat pertama
  • Membaca surah Al-Fatihah
  • Membaca salah satu surah dalam Al-Qur’an, disunahkan memilih surah Al-Ghasyiyah untuk rakaat kedua salat idul Adha
  • Melakukan ruku, i’tidal, dan sujud pertama
  • Melakukan duduk di antara dua sujud
  • Melakukan sujud terakhir
  • Duduk tasyahud akhir
  • Mengucapkan salam serta memalingkan muka ke samping kiri dan kanan

Rencanakan Masa Depan Finansialmu bersama Ruang Menyala!

Itu dia penjelasan lengkap mengenai pengertian, hukum, syarat, serta tata cara sholat Idul Adha dan bacaannya. Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk melaksanakan ibadah salat sunah Idul Adha dengan lancar, ya.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Idul Adha merupakan hari raya bertepatan dengan pelaksanaan ibadah haji. Bagi yang belum mampu melaksanakan ibadah haji, tak perlu bersedih, mungkin kamu akan berkesempatan untuk menunaikannya di masa depan.

Nah, buat kamu yang berniat ingin menunaikan haji di masa depan, nggak ada salahnya untuk mempersiapkan finansial mulai dari sekarang bersama Ruang meNYALA.

Buat langkah pertama, kamu bisa berkonsultasi secara 1-on-1 dengan Nyala Trainer mengenai masalah dan rencana finansialmu. 

Tapi sebelum itu, jangan lupa untuk memeriksa kondisi kesehatan finansialmu dulu di Financial Fitness Check Up. Menarik, ‘kan? Yuk, rencanakan masa depan finansialmu bareng Ruang meNYALA sekarang juga!

Baca juga: Rincian Biaya Haji Plus dan Fasilitas yang Ditawarkan


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya