Logo Ruang Menyal
Bg Block

Cara Menabung untuk Beli iPhone Terbaru, Ini Tips Mudahnya!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 07 Maret 2024 | 12885 dilihat

Article Detail

Banyaknya peminat smartphone dari brand ternama Apple memang sudah bukan rahasia lagi. Baik karena kebutuhan pekerjaan atau hanya sekadar menyukai fitur-fitur tertentu, masyarakat tampaknya selalu antusias dengan hadirnya iPhone terbaru. Bahkan, tak sedikit yang menerapkan cara menabung beli iPhone agar bisa upgrade ke series terbaru yang harganya cukup fantastis.

Perlu diketahui, Apple dikabarkan akan merilis iPhone series terbarunya, yaitu iPhone 16, di akhir tahun ini. Padahal, Apple baru saja mengumumkan peluncuran iPhone 15 series di bulan September 2023 lalu.

Secara tidak langsung, hal tersebut membuktikan bahwa minat konsumen terhadap iPhone terus meningkat. Lantas, apakah kamu salah satunya? Jika iya, yuk langsung intip cara menabung beli iPhone di bawah ini agar bisa mendapatkan smartphone Apple idamanmu!

Cara Menabung Beli iPhone

Bagi banyak masyarakat di berbagai belahan dunia saat ini, kepemilikan iPhone menjadi kebanggaan tersendiri. Fitur-fitur canggih smartphone produksi Apple ini selalu disorot oleh media dan pengguna setianya. Jadi, tidak heran banyak orang mencari cara cepat menabung untuk beli iPhone.

Jika kamu suka gadget baru, produk iPhone terbaru mungkin sudah berada di radarmu. Untuk mendapatkan iPhone yang kamu inginkan, cobalah terapkan cara menabung beli iPhone berikut ini:

1. Tentukan Lama Waktu Menabung

Langkah pertama dalam cara menabung beli iPhone yang penting dicatat adalah menentukan lamanya pengumpulan tabungan. Agar tidak mengganggu pemenuhan kebutuhan pokok, seperti membayar biaya listrik dan air, buatlah anggaran menabung sesuai dengan kemampuan finansial.

Sebagai contoh, kamu ingin membeli iPhone 15 seharga Rp15 juta. Dengan gaji per bulan sebesar Rp8 juta, kamu bisa menggunakan metode 50/30/20 dengan rincian 50% untuk kebutuhan pokok, 30% untuk keinginan pribadi, dan 20% untuk tabungan dan investasi. 

Pembelian iPhone termasuk salah satu tujuan keuangan. Maka dari itu, kamu bisa mengalokasikan 20% untuk tabungan membeli iphone. Jika gaji kamu sebesar Rp8 juta, maka alokasikan dana tabungan sebesar Rp1,6 juta. 

2. Selalu Sisihkan Uang Tabungan iPhone di Awal Bulan

Selain menggunakan metode 50/30/20, kamu perlu memperhatikan waktu pengalokasian dana tabungan. Cara menabung beli iPhone ini dapat berjalan efisien jika kamu menyisihkan uang untuk tabungan di awal bulan. Dengan begitu, uang yang dialokasikan ke tabungan tidak akan digunakan untuk kebutuhan lainnya.

Baca juga: 10 Tips Menabung untuk Beli Rumah agar Cepat Tercapai 

3. Menabung di Beberapa Jenis Produk Simpanan

Agar tabungan untuk beli iPhone cepat terkumpul, simpanlah anggaran dananya di beberapa rekening. Pilih penempatan dana dengan bunga yang menguntungkan. Salah satu contoh dari cara menabung beli iPhone di sini adalah berinvestasi di reksa dana pasar uang karena bisa dicairkan kapan pun. Di samping itu, uang yang kamu simpan pun juga bisa bertumbuh.

4. Atur Kembali Budget untuk Kebutuhan Sekunder dan Tersier

Jika sudah mengalokasikan anggaran untuk membeli iPhone dan memasukkannya ke rekening tabungan, cobalah untuk mengatur kembali budget guna kebutuhan lainnya. Dengan adanya prioritas tabungan ini, kamu perlu mengorbankan beberapa pengeluaran untuk keinginan pribadi, seperti bepergian ke luar kota atau membeli pakaian baru.

5. Mencari Pemasukan Tambahan

Ingin mencoba cara cepat menabung untuk beli iPhone yang efektif? Mencari pendapatan tambahan bisa menjadi solusi yang kamu butuhkan. Gunakan keterampilan yang kamu miliki, seperti edit video dan merias wajah menggunakan makeup, untuk mendapatkan pemasukan tambahan dan mempercepat proses menabung untuk beli iPhone.

6. Menjual atau Tukar-Tambah Gadget Lama

Ringankan beban tabungan untuk beli iPhone dengan menjual atau tukar tambah gadget lama. Cobalah untuk mencari tahu kisaran harga gadget yang kamu miliki ketika dijual. Dengan begitu, kamu bisa melakukan penawaran yang sesuai. Kamu bisa menjual gadget lama di platform barang second atau menawarkannya ke kerabat dekat yang tertarik untuk membelinya.

Sebetulnya, Membeli iPhone Baru Termasuk Kebutuhan atau Keinginan?

Membeli iPhone karena tuntutan pekerjaan dengan tujuan memperoleh keuntungan yang lebih besar termasuk sebagai kebutuhan. Penggunaan iPhone bisa menjadi kebutuhan utama bagi seorang content creator yang perlu membuat video dengan kamera yang jernih. 

Pembelian iPhone bisa dilakukan seketika tentunya tanpa mengorbankan pengeluaran kebutuhan pokok lainnya sehingga kondisi finansial tetap terjamin.

Namun, jika kamu ingin memiliki iPhone terbaru karena fomo, maka keperluan tersebut hanyalah sebatas keinginan.

Apabila kondisi gadget sebelumnya masih bagus dan tidak ada urgensi untuk menggantinya, maka sebaiknya pertimbangkan kembali. Selagi mempertimbangkan hal tersebut, kamu bisa menabung sesuai dengan kemampuan finansial dan menerapkan tips di atas secara perlahan. 

Untuk memastikan apakah kondisi finansialmu tetap aman apabila hendak membeli iPhone terbaru, manfaatkan saja layanan Financial Fitness Check Up dari Ruang meNYALA. 

Setelah hasil analisisnya keluar, kamu dapat menjadwalkan konsultasi 1-on-1 bersama Nyala Trainer secara gratis untuk mendapatkan tips keuangan dari ahlinya, termasuk tips menabung beli iPhone yang paling sesuai dengan kondisi finansialmu.

Atau, kalau kamu ingin memperoleh cara menabung untuk beli iPhone yang lebih praktis, gunakan saja fitur Life Goals yang tersedia di OCBC mobile. Cukup masukkan informasi seperti harga iPhone yang hendak dibeli, tabungan yang telah terkumpul, dan lain-lainnya, kamu sudah bisa mendapatkan informasi terkait berapa anggaran yang perlu ditabung setiap bulannya dan lama waktu menabungnya.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, nikmati fitur dan layanannya sekarang untuk jadi #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA!

Baca juga: 9 Cara Menabung untuk Beli Skincare Agar Kantong Tetap Aman 


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya