Logo Ruang Menyal
Bg Block

5 Cara Jual Uang Koin 1000 Kelapa Sawit di Tahun 2024

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 22 Februari 2024 | 37548 dilihat

Article Detail

Para kolektor koin kuno sering kali mencari tahu bagaimana cara jual uang koin 1000 kelapa sawit agar laku dengan harga tinggi. 

Pasalnya, semakin langka koin tersebut, maka keuntungan dari penjualannya akan semakin besar.

Dan kini, uang koin 1000 dengan gambar kelapa sawit emisi 1993 sudah dipatok dengan harga yang cukup tinggi, sehingga bisa menjadi salah satu jenis investasi menarik. 

Lantas, berapa harganya dan bagaimana cara jual uang koin 1000 kelapa sawit? Yuk simak di sini!

Berapa Harga Uang Koin 1000 Kelapa Sawit?

Saat ini, harga uang koin 1000 kelapa sawit per kepingnya bisa dijual mulai dari belasan ribu hingga ratusan juta rupiah. Kamu bisa melihat rentang harga ini pada situs jual beli online. 

Kini jika kamu melihat di berbagai platform jual beli, banyak uang koin 1000 kelapa sawit yang dijual hingga harga ratusan juta, bahkan mencapai Rp300 juta.

Meski pada tahun 2018 sempat ramai menjadi perbincangan bahwa uang koin tersebut sudah tidak layak pakai. 

Namun, Bank Indonesia membantahnya dan mengatakan bahwa uang itu masih menjadi alat transaksi yang sah.

Namun, sebenarnya uang pecahan kelapa sawit Rp1000 tersebut sebenarnya masih laku hingga sekarang, hanya saja keberadaannya sudah cukup langka. 

Sehingga, banyak orang ingin menjualnya dengan harga fantastis.

Lalu, apakah uang koin 1000 kelapa sawit bisa dijual secara resmi? Uang koin ini memang bisa dijual.

Semantara, untuk harganya sendiri, sebenarnya tidak ada patokan pasti. 

Bahkan Bank Indonesia mengatakan bahwa pembelian uang tersebut tergantung pada kesepakatan antara pembeli dan penjual.

Sementara, jika uang tersebut digunakan sebagai transaksi, maka nominalnya masih akan tetap sama. 

Kamu juga bisa melakukan penukaran uang kuno (yang sudah tidak berlaku) ke bank namun dengan nominal yang sama. 

Seorang kolektor uang kuno, terlebih yang sudah sangat langka akan rela menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan koin langka tersebut.

Sehingga, jika kamu ingin mendapatkan harga tinggi, pastikan koin yang  ditawarkan memang terjamin kelangkaannya. 

Dan juga, akan lebih baik jika kamu menawarkannya pada kolektor uang kuno.

Baca juga: 5 Cara Investasi Emas Antam untuk Pemula agar Untung

Cara Jual Uang Koin 1000 Kelapa Sawit di Tahun 2024

Uang koin 1000 kelapa sawit telah diterbitkan sejak 8 Maret 1993. Koin tersebut memiliki filosofi yang menggambarkan Indonesia sebagai penghasil minyak sawit.

Uang tersebut memiliki ciri-ciri gambar kelapa sawit dengan teks “KELAPA SAWIT” dan Rp1000” di sisi belakang. 

Sementara pas sisi depannya, ada teks “BANK INDONESIA” dan lambang Negara Garuda Pancasila.

Jual beli uang koin kuno sudah bukan hal yang asing lagi sekarang dan banyak dilakukan oleh para kolektor. Salah satu tujuannya adalah untuk koleksi.

Kini, uang koin tersebut sudah langka dan banyak diincar oleh kolektor barang kuno. Sehingga, tak heran bila harganya semakin melonjak. 

Apabila kamu memiliki uang koin itu dan ingin menjualnya, berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan.

1. Tentukan Harga Jual Sesuai Pasaran

Sebelum menentukan harga jual, agar tidak rugi atau terlalu mahal, kamu harus memastikan berapa harga jual koin tersebut di pasaran. 

Jangan sampai, harga yang kamu tawarkan terlalu rendah dan membuat rugi. Sebaliknya, jika terlalu mahal akan tidak menarik para pembeli.

Baca juga: Peluang Pasar - Definisi Dan Metode Efektif Analisisnya

2. Kunjungi Penjual Kuno

Tempat jual uang koin 1000 kelapa sawit bisa kamu dapatkan di beberapa penjual kuno, biasanya berada di pasar-pasar tradisional, pasar loak atau pinggir jalan. 

Penjual barang kuno cukup mudah di temukan di sini.

3. Jual Pada Kolektor Uang Kuno

Cara jual uang koin 1000 kelapa sawit kepada kolektor cukup memberikan keuangan tinggi. 

Ambisi mereka untuk mendapatkan barang langka akan membuatnya rela memberikan harga berapapun. Jadi, akan lebih baik jika kamu menjual langsung kepada kolektor.

4. Cari Komunitas Uang Kuno

Kini sudah banyak komunitas-komunitas barang kuno yang tersebar, kamu bisa menemukannya dengan mudah melalui media sosial. 

Nah, cara jual uang koin 1000 kelapa sawit selanjutnya bisa kamu tawarkan pada komunitas barang antik.

Tidak hanya menjualnya, tetapi kamu juga bisa bergabung dengan komunitas tersebut untuk saling berbagi informasi mengenai barang antik. 

Selain itu, kamu dapat membandingkan berapa harga pasaran untuk barang langka.

Baca juga: Tips Bisa Healing Ala Komunitas Menyala, Tetapi Rekening Tetap Aman

5. Jual Melalui Media Sosial 

Menawarkan di media sosial kini merupakan salah satu cara jual uang koin 1000 kelapa sawit yang paling efektif dan dapat dijangkau oleh semua orang. 

Iklankan uang koin atau produk langka lainnya yang kamu miliki. Jangan lupa sertakan tag postingan terkait agar lebih mudah ditemukan.

Itu dia penjelasan mengenai bagaimana cara jual uang koin 1000 kelapa sawit, baik itu melalui kolektor hingga media sosial.

Kelangkaan uang kuno tersebut menjadi faktor utama mengapa harganya dipatok sangat tinggi.

Jika kamu masih memilikinya, tidak ada salahnya lho coba-coba untuk menawarkannya. 

Semoga informasi ini bermanfaat, dan jangan lupa simak artikel menarik lainnya di Ruang meNYALA!

Baca juga: Pengertian Instrumen Keuangan dan Jenisnya di Indonesia


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya