Ketika sudah menjadi pasangan tentunya harus saling terbuka satu sama lain, apalagi soal keuangan. Keuangan memang persoalan yang paling krusial di dalam rumah tangga dan dengan pasangan. Sebagai pasangan, kamu tentu harus tahu bagaimana kondisi keuangan bersama dengan pasangan dan juga kamu harus transparan tanpa ada yang disembunyikan. Jangan sampai ada yang selingkuh keuangan ya sobat Nyala, bisa gawat nanti!
Kalau kamu belum tahu apa itu selingkuh keuangan, selingkuh keuangan adalah kerahasiaan dan ketidak jujuran soal pengeluaran keuangan yang bisa membuat retak Waduh gawat banget kan sobat Nyala!
Nah biar kamu dan pasangan kamu nggak ada yang selingkuh keuangan, berikut ada 7 tips untuk mengatur keuangan bersama pasangan!
1. Mencatat Pemasukan dan Pengeluaran Setiap Bulan
Kamu perlu membiasakan diri untuk mencatat pengeluaran dan pemasukan kamu setiap bulan, agar kalian bisa mengetahui berapa banyak penngeluaran yang sudah di keluarkan, seperti tagihan perbulan, kebutuhan sehari-hari selama sebulan, dan juga rekreasi. Alhasil, kalian akan bisa lebih mudah mengatur keuangan dengan baik, dan sisanya bisa kalian investasikan untuk masa depan.
2. Mencatat dan Menyusun Anggaran Belanja
Menyusun dan mencatat anggaran belanja bisa kalian buat, untuk mengetahui berapa pengeluaran khusus untuk belanja kebutuhan bulanan, seperti belanja kebutuhan dapur, membayar tagihan listrik, air, kartu kredit dan lain-lain. Dengan menyusun anggaran bulanan, pengeluaran kamu akan mudah dilacak kemana saja. Selain itu, kamu juga jadi tahu pengeluaran mana yang bisa di hemat atau pengeluaran yang sangat besar. Jangan lupa juga catat pengeluaran yang tidak terencana ya Sobat Nyala!
3. Memiliki Tujuan Keuangan
Kamu dan pasangan bisa menentukan untuk memiliki tujuan keuangan, misalnya kamu memiliki tujuan keuangan untuk membeli rumah, kendaraan atau untuk biaya sekolah anak. Kamu bisa mulai menyusun berapa nominal yang harus kamu siapkan untuk mencapai tujuan keuangan kamu, dan yang pasti kamu harus mencatat setiap kali kamu menabung atau berinvestasi untuk mencapai tujuan keuangan kamu agar terlihat dengan jelas dan terhindar dari selingkuh keuangan.
4. Sisihkan Penghasilan untuk dana darurat
Kamu bisa untuk mulai mengalokasikan pengeluaran kamu dan pasangan untuk dana darurat. Kamu bisa sesuaikan nominal untuk disisihkan sesuai dengan jumlah pemasukan dan pengeluaran tiap bulan. Kebutuhan untuk dana darurat sebanyak minimal 9 kali dari pengeluaran bulanan, jika kamu dan pasangan belum memiliki anak. Agar dana daruat terpenuhi, sebaiknya kamu dan pasangan kamu bisa mengurangi pengeluaran untuk memenuhi gaya hidup, dan jangan lupa di catat ya sobat Nyala!
5. Alokasikan Penghasilan Untuk Tabungan dan Investasi
Selain mengalokasikan uang untuk dana darurat, kamu juga harus mengalokasikan uang untuk tabungan dan investasi tentunya. Tabungan dan investasi perlu dipersiapkan untuk mencapai tujuan keuangan keluarga yang sudah kamu sepakati bersama pasangan kamu. Agar tabungan dan investasi kamu bisa semakin banyak, kamu dan pasangan kamu bisa menghindari utang konsumtif untuk gaya hidup, yang malah akan menambah pengeluaran kamu. Kamu juga harus mencatat seberapa besar nominal untuk di tabung dan di investasikan agar terhindar dari selingkuh keuangan sobat Nyala!
6. Hindari Kesalahan Finansial Sebelumnya
Kamu harus belajar dari kesalahan finansial kamu dan pasangan sebelum kamu paham bahwa mengatur keuangan itu penting. Jangan sampai mengulangi kesalahan yang sama, dan membuat keuangan keluarga kamu menjadi berantakan dan tidak transparan, malahan hal itu akan menyebabkan selingkuh keuangan.
7. Memiliki Asuransi
Memiliki asuransi adalah kebutuhan dalam sebuah keluarga dan juga sangat penting, Kamu bisa mulai memiliki asuransi mendasar seperti asuransi jiwa dan asuransi kesehatan terlebih dahulu. Dengan asuransi jiwa, akan mengelola resiko keuangan apabila pencari nafkah keluarga meninggal dunia. Sedangkan asuransi kesehatan dibutuhkan untuk meminimalisir resiko keuangan kamu apabila ada anggota keluarga kamu jatuh sakit dan memburtuhkan biaya yang besar.
Nah, itu dia beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk terhindar dari selingkuh keuangan sobat Nyala! Bisa langsung kamu praktekin ya sobat Nyala, biar kamu ngga kenal dan usir jauh-jauh sama selingkuh keuangan!
Biar kamu makin terbukan tentang keuangan dan finansial bareng pasnagan kamu, langsung aja daftar dan ikut ke kelas “ Rumah Tangga 101: Tentang (uang) Kita” bareng coach Ario Pratomo tanggal 12 Mei 2022!
Buat kamu yang ingin makin memperkuat otot finansial kamu dengan baru memulai investasi atau kamu yang ingin mengetahui berapa skor finansial kamu. Kamu bisa loh mulai dari Financial Fitness Check Up dan kamu juga bisa melakukan One-on-One Consultation bersama Nyala Trainer dari komunitas meNYALA sekarang juga!