Logo Ruang Menyal
Bg Block

5 Keuntungan Menjadi Freelancer yang Bisa Kamu Pertimbangkan Menjadi Karir Kamu Selanjutnya!

Oleh: Ruang Menyala

Last updated: 27 Juni 2022 | 384 dilihat

Article Detail

Kalau mendengar kata freelancer pasti dipikiran kamu akan terbayang pekerjaan yang tidak menentu dan waktu yang fleksibel plus kamu bisa kerja dimana saja. Kamu juga akan menjadi bos untuk diri kamu sendiri, tanpa terikat oleh siapa pun dan tentunya kamu bisa mendapatkan gaji yang fantastis loh!

Buat kamu yang sedang mencari kesempatan bekerja sebagai freelancer, artikel ini akan kasih tahu keuntungan apa saja yang bisa kamu dapatkan dengan menjadi freelancer. Yuk Kita simak 5 hal yang bisa menjadi keuntungan kamu ketika menjadi seorang freelancer.

1.    Lebih Fleksibel

Untuk sobat meNYALA, yang mendambakan waktu kerja yang bisa ditentukan sendiri, menjadi seorang freelancer adalah jawabannya. Waktu kamu akan lebih fleksibel karena tidak terikat oleh satu perusahaan. 

Jadi kamu bisa mengambil beberapa project dan kamu akan bisa mendapatkan penghasilan lebih banyak daripada pekerjaan tetap. Selain itu, kamu juga bisa menentukan jam berapa kamu akan bekerja, sehingga menjadi freelancer ini cukup menarik bagi kamu yang ingin memiliki work-life balance. Menarik kan sobat Nyala? Bisa banget kamu coba!

2.    Memiliki kebebasan

Keuntungan kedua ketika kamu menjadi freelancer adalah kamu bisa memiliki kebebasan. Berbeda dengan bekerja di perusahaan, menjadi freelancer kamu akan memiliki kebebasan memilih pekerjaan apa yang akan kamu kerjakan, tanpa ada tekanan dari bos atau orang sekitar kamu. 

Jadi, selain kamu dibebaskan dalam memilih waktu bekerja, kamu juga memiliki kebebasan, pekerjaan mana yang ingin kamu ambil dan bagaimana kamu akan menyelesaikannya. Serta, dimana kamu akan mengerjakan pekerjaan kamu. Wah, dari dua keuntungan menjadi freelancer ini bikin kamu tambah tertarik menjadi freelancer bukan ?

 

3.    Memiliki Banyak Jaringan

Keuntungan ketiga ketika kamu menjadi freelancer adalah kamu akan memiliki kesempatan untuk bertemu banyak orang dengan berbagai latar belakang, sehingga kamu bisa membangun banyak relasi dan mengambil banyak pengalaman serta pengetahuan  baru dari mereka.

Karena kamu memiliki kebebasan memilih pekerjaan mana yang ingin kamu ambil, hal ini bisa memberikan dampak yang baik pada Networking kamu. Kamu bisa kenal dengan banyak orang karena kamu bekerja pada beberapa proyek atau bahkan beberapa orang dalam satu waktu.

4.    Peluang Berkembang yang Tinggi

Keuntungan keempat jika kamu menjadi freelancer adalah kamu akan banyak kesempatan yang luas untuk berkembang. Tidak hanya dalam karir kamu, tapi juga dalam hal finansial. 

Kamu tidak akan merasa bosan dengan rutinitas yang begitu-begitu saja, karena menjadi freelancer kamu bisa meng-explore lebih banyak mengenai kemampuan kamu. 

Tentu saja, hal ini bisa kamu dapatkan karena kamu tidak terikat pada perusahaan dan kamu bisa mengeksplor kemampuan kamu dengan memanfaatkan banyak media. 

5.    Bos Untuk Diri Sendiri

Keuntungan kelima jika kamu menjadi freelancer adalah kamu bisa menjadi bos untuk diri kamu sendiri Sobat Nyala! Artinya kamu bisa mengatur waktu dengan baik kapan kamu bekerja, dan kamu bisa memilih sendiri pekerjaan yang kamu suka, agar kamu tidak kewalahan dalam bekerja. 

 

Selain itu, kamu juga bisa menjadi bos dalam pengaturan keuangan kamu. Kamu tahu target-target apa saja yang ingin kamu capai dan bagaimana kamu akan mencapainya. Maka dari itu, menjadi freelancer membuat kamu menjadi si “Serba Bisa”.

 

Nah, itu dia Sobat Nyala keuntungan kamu ketika kamu menjadi freelancer! kamu bisa menjadi bos untuk diri kamu sendiri, plus kamu bisa memilih kapan kamu bekerja dan pekerjaan apa saja yang kamu mau! keren kan Sobat Nyala! bisa banget kamu langsung cobain deh!

 

Buat kamu yang ingin makin memperkuat otot finansial kamu dengan baru memulai investasi atau kamu yang ingin mengetahui berapa skor finansial kamu. Kamu bisa loh mulai dari Financial Fitness Check Up dan kamu juga bisa melakukan One-on-One Consultation Bersama Nyala Trainer dari komunitas meNYALA sekarang juga!

 

 

 


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya