Logo Ruang Menyal
Bg Block

20 Ide Usaha Rumahan yang Tidak Ada Matinya dan Tahan Krisis

Oleh: Ruang Menyala

Last updated: 06 Desember 2024 | 1714 dilihat

Article Detail

Ingin memulai bisnis rumahan? Temukan ide usaha rumahan yang tidak ada matinya dan tahan krisis!

Mempunyai usaha sendiri merupakan salah satu alternatif untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Apalagi kondisi perekonomian sedang sulit, seiring meningkatnya harga barang dan jasa yang menuntut kenaikan penghasilan. 

Hanya saja, memulai usaha juga bukan perkara mudah. Kamu harus jeli membaca peluang dan menemukan ide usaha yang potensi keuntungan yang besar. 

Pasalnya, persaingan usaha saat ini semakin ketat. Seiring banyaknya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), banyak karyawan yang kehilangan pekerjaan memilih untuk “banting setir” memulai usaha. 

Salah satu usaha yang diminati adalah usaha rumahan. Artinya usaha ini bisa dijalankan hanya dari rumah, sehingga mengurangi modal karena tidak perlu sewa tempat usaha. 

Baca juga: Gunakan Cara Analisis Peluang Usaha Ini agar Untung Banyak

Ide Usaha Rumahan Tahan Krisis

Meski alternatif yang menjanjikan, kamu tetap harus memikirkan ide yang tepat untuk memulai usaha rumahan. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan. 

Pertama, permintaan pasar. Pelajari tren pasar saat ini, termasuk potensi dan keberadaan pesaing.

Selain itu, kamu juga perlu mempertimbangkan apakah usaha itu berkelanjutan atau tidak. Ini penting untuk memastikan pangsa pasar tetap ada meski tren sudah berganti. 

Berikut ini beberapa ide usaha rumahan yang tidak ada matinya dan tahan krisis. Kamu tinggal memilih salah satu di antaranya yang paling sesuai dengan kemampuanmu!

1. Jasa Laundry

Kebutuhan jasa laundry tidak akan pernah hilang, terutama di area yang sibuk seperti kota atau dekat kampus. Dengan modal mesin cuci, pengering, dan deterjen, usaha ini bisa dimulai dari rumah. 

2. Kerajinan Tangan

Kerajinan tangan seperti aksesori, barang dekorasi, atau produk daur ulang memiliki pasar yang stabil. Manfaatkan platform online untuk menjangkau pelanggan yang lebih luas. Produk unik dan ramah lingkungan biasanya tetap diminati bahkan saat krisis.

3. Jasa Potong Rambut

Potong rambut adalah kebutuhan dasar yang tidak tergantikan. Dengan pelatihan dasar dan alat-alat yang memadai, kamu bisa membuka salon kecil di rumah untuk melayani tetangga dan lingkungan sekitar.

4. Les Privat

Pendidikan selalu menjadi prioritas, bahkan dalam situasi krisis. Jika kamu memiliki keahlian di bidang tertentu, seperti bahasa Inggris, matematika, atau musik, tawarkan jasa les privat secara offline maupun online dari rumah. 

5. Bisnis Sewa Barang

Menyewakan barang seperti peralatan pesta, perlengkapan bayi, atau alat olahraga bisa menjadi usaha yang tahan krisis. Kebutuhan terhadap barang-barang ini bersifat mendadak dan tidak selalu memerlukan pembelian.

6. Toko Kelontong 

Membuka toko kelontong di rumah adalah cara aman untuk memulai bisnis yang stabil. Barang kebutuhan sehari-hari seperti sembako, makanan ringan, dan produk rumah tangga selalu dicari oleh masyarakat.

7. Jasa Menjahit dan Reparasi Pakaian

Reparasi pakaian bisa menjadi peluang usaha yang stabil. Dengan keterampilan menjahit, kamu bisa membuka layanan ini dari rumah dengan modal mesin jahit sederhana.

8. Usaha Produk Kesehatan atau Herbal

Permintaan untuk produk kesehatan seperti jamu, madu, atau minuman herbal terus meningkat, terutama di masa krisis. Dengan memanfaatkan bahan lokal dan pemasaran online, kamu bisa menjalankan bisnis ini dengan mudah dari rumah.

9. Pembuatan Konten Digital

Jika kamu memiliki keahlian dalam desain grafis, menulis, atau editing video, tawarkan jasa freelance online. Permintaan untuk konten digital terus meningkat karena banyak bisnis beralih ke platform digital, terutama selama krisis.

10. Jual Tanaman Hias

Hobi merawat tanaman hias semakin diminati, terutama sejak pandemi. Kamu bisa memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam dan menjual tanaman hias atau sayuran organik.

Baca juga: Raup Cuan! 10+ Ide Usaha Modal Kecil Menguntungkan di Tahun 2024

11. Produksi Kue 

Bisnis makanan selalu menjadi pilihan tepat. Kamu bisa memulai dengan menerima pesanan kue ulang tahun, kue basah, atau roti untuk sarapan. Kreasikan menu yang unik dan jadikan kualitas rasa sebagai daya tarik utama.

12. Jasa Penitipan Anak (Daycare)

Jika kamu tinggal di area dengan banyak keluarga muda, membuka jasa penitipan anak bisa menjadi peluang besar. Pastikan menyediakan lingkungan yang aman, bersih, dan nyaman untuk anak-anak.

13. Jasa Fotocopy 

Usaha ini cocok jika lokasi rumah berada dekat sekolah, kampus, atau kantor. Kamu hanya memerlukan mesin fotokopi, printer, dan sedikit modal untuk bahan seperti kertas.

14. Dropshipping atau Reseller Online

Tanpa perlu menyimpan stok barang, kamu bisa menjalankan bisnis dropshipping. Pilih produk yang sedang tren seperti fashion, gadget, atau aksesori. 

15. Jasa Desain Grafis atau Editing Video

Dengan meningkatnya kebutuhan promosi online, jasa desain grafis atau editing video menjadi sangat dicari. Jika memiliki keterampilan di bidang ini, kamu bisa menawarkan jasa dari rumah.

16. Jasa Kebersihan atau Cleaning Service

Banyak orang sibuk yang membutuhkan jasa membersihkan rumah. Dengan beberapa alat kebersihan dasar, kamu bisa membuka jasa ini secara lokal di area sekitar rumah.

17. Jual Produk Kreatif dari Bahan Daur Ulang

Manfaatkan barang bekas untuk membuat produk seperti tas, tempat pensil, atau dekorasi rumah. Produk berbasis daur ulang memiliki pasar unik, terutama di kalangan pecinta lingkungan.

18. Penyewaan Kostum

Banyak orang lebih memilih menyewa pakaian formal atau kostum dibanding membelinya. Kamu bisa memulai dengan koleksi kecil dan memperluas sesuai permintaan pelanggan.

19. Usaha Pembuatan Aromaterapi

Produk-produk ini sedang diminati, terutama oleh orang-orang yang mencari barang unik dan personal. Dengan bahan sederhana dan kreativitas, kamu bisa menciptakan produk yang menarik.

20. Petshop

Jika kamu menyukai hewan, buka jasa seperti grooming, penitipan, atau bahkan pelatihan hewan peliharaan. Bisnis ini memiliki permintaan tinggi di kalangan pecinta hewan.

Itulah beberapa ide usaha rumahan yang tidak ada matinya dan tahan terhadap krisis. Menarik kan?

Nah sebelum memulai usaha-usaha tersebut, ada baiknya kamu mengetahui kondisi kesehatan finansialmu terlebih dulu. Caranya sangat mudah, kamu bisa klik tautan ini

Dengan melakukan financial fitness check up, kamu akan tahu bagaimana kondisi kesehatan finansialmu dan bisa menentukan akan membuka usaha apa. 

Financial Fitness Check Up bisa membantumu memeriksa kondisi keuangan hanya dalam waktu 3 menit. Setelah melakukan Financial Fitness Check Up, kamu bisa membahas hasilnya dengan Nyala Trainer di Konsultasi 1 on 1.

Segera daftar Konsultasi 1 on 1 dan kamu bisa mengetahui strategi yang tepat untuk keuangan kamu. Termasuk usaha apa yang cocok dengan profil dan juga kondisi finansial kamu! Banyak banget kan manfaatnya?

Baca juga: 5 Cara Mengembangkan Upaya Berpikir Inovatif dalam Berwirausaha


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya