Logo Ruang Menyal
Bg Block

15 Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil, Untung Besar [2021]

Oleh: Ruang Menyala

Last updated: 17 November 2021 | 393 dilihat

Article Detail

Masa pandemi yang mengharuskan kamu bekerja dari rumah adalah kesempatan emas untuk berkembang lho! Menyelesaikan pekerjaan sembari memulai usaha rumahan modal kecil akan menambah penghasilan kamu. 

 

Meski di rumah saja, tidak ada salahnya untuk tetap produktif dan menghasilkan pendapatan lebih banyak. Ada berbagai jenis usaha rumahan modal kecil yang bisa kamu jalankan di rumah. Yuk simak beberapa rekomendasinya berikut ini.

15 Rekomendasi Usaha Rumahan Modal Kecil

Ada banyak contoh usaha rumahan modal kecil untung besar yang bisa menjadi inspirasi dan mudah untuk dijalankan di rumah. Berikut diantaranya.

1. Reseller Produk Kecantikan

Dengan menyiapkan modal minimal Rp 5 juta, kamu sudah bisa lho menjadi reseller produk kecantikan dengan keuntungan besar. Meski sederhana, namun potensi omzet yang akan kamu dapatkan cukup tinggi. 

 

Apalagi, bisnis tersebut mudah dijalankan secara online, sehingga tidak memerlukan biaya sewa tempat. kamu bisa memulai usaha rumahan modal kecil ini dengan menjual produk skincare atau make up yang sedang trend dan harganya cocok di kantong remaja. 

2. Usaha Katering Rumahan

Memiliki hobi memasak sangat sayang jika disia-siakan begitu saja. Mengingat, peluang bisnis makanan cukup besar dan tidak ada matinya. Manfaatkan waktu luangmu saat bekerja dengan membuka usaha katering.

 

Katering adalah salah satu usaha rumahan modal kecil yang tidak sampai Rp5 juta. kamu bisa memasang target pasar seperti anak kost. Dengan begitu, akan cukup mudah untuk mendapat pelanggan tetap.

3. Jasa Laundry

Sama halnya seperti usaha katering, membuka jasa laundry juga berpotensi memberikan keuntungan besar. Namun, waktu dan tenaga yang dibutuhkan juga lebih besar pastinya. Karena itu, usaha laundry cocok bagimu jika ingin bekerja penuh di rumah saja.

 

Modal yang diperlukan untuk laundry kiloan setidaknya Rp6 juta. Tetapi, kamu akan dengan mudah balik modal bisa berhasil mendapatkan pelanggan tetap sejak awal. Karenanya, pastikan strategi bisnis kamu sudah tepat. 

 

4. Membuka Usaha Les Privat Online

Dalam situasi seperti sekarang, tentu banyak murid yang membutuhkan bimbingan lebih secara pribadi untuk mengejar pelajaran di sekolah. Momen ini bisa kamu manfaatkan untuk membuka les privat. Terlebih, jika kamu memiliki skill mengajar dan menguasai materi-materi sekolah.

 

Untuk memulai usaha les privat, kamu hanya perlu menyiapkan modal kecil antara Rp500 ribu- Rp1 juta. Cukup kecil bukan? Hal ini karena kamu tidak perlu membeli banyak peralatan. Modal tersebut juga cukup untuk berlangganan platform e-meet seperti zoom.

5. Usaha PPOB

PPOB (Payment Point Online Banking) merupakan suatu usaha yang berkolaborasi dengan bank resmi dan terhubung secara real time. Usaha ini menyediakan layanan bagi masyarakat untuk melakukan pembayaran tagihan listrik, transfer bank atau pembayaran lainnya.

 

Modal yang perlu kamu siapkan untuk membuka usaha ini dimulai dari Rp5 juta. Mengingat layanan ini banyak dibutuhkan masyarakat, maka kamu berpeluang besar untuk mendapat banyak keuntungan. 

6. Jual Aneka Kue dan Jajanan

Selain usaha katering, keahlian dalam memasak juga bisa kamu fokuskan untuk menjual aneka kue. Kue dan jajanan merupakan usaha rumahan modal kecil untung besar yang banyak dicari oleh masyarakat.

 

Kue banyak digemari karena menjadi salah satu makanan ringan yang bisa dinikmati dan mengenyangkan, serta beraneka ragam. Cobalah riset trend jenis kue, dengan begitu, kamu bisa lebih mudah menarik pembeli.

7. Jasa Cuci Motor

Usaha rumahan modal kecil menguntungkan selanjutnya adalah dengan membuka jasa cuci motor. Meski terlihat sederhana, namun usaha ini rupanya memberikan keuntungan yang cukup besar lho! Apalagi di kala musim hujan, jasa cuci motor banyak diserbu oleh masyarakat.

 

Perkiraan modal yang kamu butuhkan untuk membuka usaha ini tidak sampai Rp5 juta, bahkan bisa dijalankan hanya dengan modal Rp3 juta saja. Biaya untuk sekali cuci motor umumnya berkisar Rp10 ribu. Bayangkan jika setiap harinya ada 10 motor, menggiurkan bukan?

8. Menjual Tanaman Hias

Akhir-akhir ini, tanaman hias menjadi anak kedua bagi para ibu. Pasalnya, tanaman hias sedang menjadi trend di kalangan orang dewasa, khususnya ibu-ibu. Tak heran, jika banyak dari mereka yang berlomba memiliki tanaman hias terunik dan terbaru. Nah, manfaatkan momen ini untuk membuka usaha dan mendapatkan cuan.

9. Pertamini

Lokasi pom bensin yang biasanya berada di dekat kota atau di jalan besar, membuat para masyarakat desa jauh menjangkaunya. Karena itu, saat ini telah tersedia bisnis pertamini yang bisa kamu jalankan di rumah. Modal yang akan kamu butuhkan berkisar mulai dari Rp7 juta untuk membuka pertamini. Apakah kamu tertarik?

10. Jasa Foto dan Video

Memiliki skill dalam bidang foto dan videografi juga bisa menghadirkan keuntungan lho buat kamu. Di era digital seperti sekarang, bentuk visual sangat dinantikan, baik itu foto maupun video. Bahkan, saat ini portfolio bisa disusun menggunakan sebuah video.

 

Melihat perubahan era tersebut, saatnya memanfaatkan keahlianmu untuk menambah penghasilan lebih. Modal utama yang kamu butuhkan tentunya kamera dan laptop. Lakukan promosi melalui media sosial seperti Instagram, TikTok dan YouTube.

11. Bisnis Ikan Hias

Sama halnya dengan tanaman, ikan hias rupanya juga tengah digemari. Cobalah untuk memulai budidaya ikan hias dari bibit, kemudian jual ketika sudah siap. Maka, keuntungan yang Anda dapatkan bisa lebih maksimal. Kamu hanya perlu menyiapkan modal Rp1 juta, sudah termasuk kolam dan makanan. 

12. Jasa MUA

MUA (Makeup Artist) merupakan usaha rumahan modal kecil untung besar yang tengah menjadi trend. Jika tertarik, kamu bisa mengikuti kursus MUA yang telah banyak dibuka dengan biaya kurang lebih Rp500 ribu - Rp1 juta. Sedangkan, modal membuka MUA sendiri, kamu membutuhkan sekiranya Rp3,5 juta untuk membeli peralatan lengkap.

13. Jual Kerajinan Tangan

Banyak orang tertarik akan hal-hal unik. Jika Anda memiliki passion untuk membuat kerajinan tangan yang unik, tidak ada salahnya menjual dengan harga sedikit miring. Modal yang dibutuhkan tergantung dari jenis kerajinannya. Namun, sebagai persiapan, setidaknya siapkan budget minimal Rp2 juta- Rp3 juta.

14. Bisnis Minuman Kekinian

Contoh usaha rumahan modal kecil untung besar selanjutnya yaitu bisnis minuman kekinian. Seperti yang kita ketahui, rasa penasaran masyarakat Indonesia tentang hal baru cukup tinggi. Jika kamu mampu menciptakan jenis minuman kekinian baru, tentu akan mendatangkan banyak pembeli.

15. Reseller Frozen Food

Usaha rumahan modal kecil menguntungkan ini cukup digemari oleh masyarakat. Pasalnya, frozen food adalah makanan yang cukup praktis dan tidak membutuhkan waktu lama untuk menyajikannya. Jika tertarik menjualnya, siapkan budget minimal Rp5 juta, modal ini sudah termasuk pembelian freezer.

 

Itu dia beberapa inspirasi usaha rumahan modal kecil menguntungkan untuk Anda. Usaha dengan keuntungan besar tidak harus dilakukan di luar rumah, Anda bisa saja mendapat untung maksimal dengan modal yang minim dari rumah. Yuk mulai berbisnis!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya